Temuan PPATK, Transaksi Gelap Meningkat Selama Masa Kampanye Pemilu
Aktivitas pembiayaan kegiatan kampanye justru tampak dari rekening-rekening lain. PPATK pun sudah memberikan data-data transaksi mencurigakan tersebut kepada KPU dan Bawaslu.
JAKARTA, BUKAMATA - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menemukan peningkatan transaksi gelap selama masa kampanye Pemilu 2024. Kenaikannya lebih dari 100 persen.
"Kita menemukan memang peningkatan yang masif dari transaksi mencurigakan. Kenaikan lebih dari 100 persen," kata Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Ivan Yustiavandana, di acara Diseminasi PPATK, Jakarta, Kamis, 14 Desember 2023.
Transaksi gelap itu diketahui dari Rekening Khusus Dana Kampanye (RKDK) yang tidak bertambah dan berkurang. Semestinya, jumlah RKDK akan bertambah dan berkurang karena digunakan membiayai kegiatan-kegiatan kampanye.
"Rekening khusus dana kampanye untuk membiayai kegiatan kampanye politik itu cenderung flat. Cenderung tidak bergerak transaksinya," ucap Ivan.
Menurutnya, aktivitas pembiayaan kegiatan kampanye justru tampak dari rekening-rekening lain. PPATK pun sudah memberikan data-data transaksi mencurigakan tersebut kepada KPU dan Bawaslu.
"Semua sudah kita lihat, semua sudah diinformasikan ke KPU dan Bawaslu. Kita masih menunggu, ini kan kita bicara triliunan," ujar Ivan. (*)
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
