
Didampingi Kapolres, Bupati Luwu Sambangi Sekolah Pembelajaran Tatap Muka di Lamasi
Pemkab Luwu sangat merespon,upaya dan kerja keras Kapolres Luwu soal bagaimana mencegah penyebaran Covid-19 di linkungan sekolah, dimana saat ini TPM mulai di laksanakan
LUWU, BUKAMATA - Dalam Rangka Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kecamatan Lamasi Kabupaten Luwu, Bupati Luwu DR. H. Basmin Mattayang, bersama Kapolres AKBP Fajar Dani Susanto, S.IK, MH, melaksanakan kunjungan sekolah tingkat SMA, SMP, dan SD di wilayah Lamasi, Selasa (07/9/2021).

Sekolah yang di kunjungi terkait Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di wilayah Lamasi adalah SMPN 1 Lamasi dan SDN 104 Wiwitan.
Kegiatan tersebut di laksanakan untuk melihat kesiapan sekolah yang ada di wilayah tersebut dalam rangka pembelajaran tatap muka (PTM).
Bupati Luwu Basmin Mattayang merespon atas kinerja Kapolres Luwu terkait pencegahan penyebaran Pandemi Covid-19,sekaitan dengan dimulainya PTM di wilayah Luwu.
"Pemkab Luwu sangat merespon,upaya dan kerja keras Kapolres Luwu soal bagaimana mencegah penyebaran Covid-19 di linkungan sekolah, dimana saat ini TPM mulai di laksanakan "kata Basmin.
Sementara Kapolres Luwu AKBP Fajar Dani Susanto selaku Ketua Harian Satuan Gugus Penanganan Covid 19 Luwu mengatakan dalam rangka pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di sekolah merupakan uji coba yang kemudian akan di ikuti oleh sekolah lainnya yang ada di Kabupaten Luwu.
"Kepada kepala sekolah maupun guru agar wajib menanyakan tentang kesehatan para siswa dan siswi sebelum melaksanakan kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM).Meningkatkan imun siswa dan siswi setiap pembelajaran akan di mulai dengan memberikan kegiatan seperti menyanyikan lagu bersama yel-yel pencegahan Covid-19"Ujar Fajar.
Fajar menambahkan bahwa setiap pagi sebelum kegiatan belajar dimulai diawali dengan Tepuk Prokes.
" Setiap sebelum pembelajaran, sebaiknya par guru wajib memberikan pertanyaan terkait kesehatan siswa dan menyampaikan soal disiplin prokes" tutur Fajar.
Turut mendapingi kunjungan Bupati Luwu bersama Kapolres, Kadis Pendidikan Drs. Hasbullah , Kadis Kesehatan dr.Rosnawari.
News Feed
Kominfo Makassar Tingkatkan Kapasitas OPD Lewat Bimtek Arsitektur SPBE
23 Oktober 2025 19:40
Kurang dari 24 Jam, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Curanmor di Bontocani Bone
23 Oktober 2025 17:54
13.224 PPPK Kemenag Dilantik, Termuda Usia 20 Tahunan
23 Oktober 2025 17:47