Ulfa
Ulfa

Rabu, 15 Juli 2020 16:41

Pemkab Sinjai Dapat Bantuan APD dari Yayasan Milik Anak Soeharto

Pemkab Sinjai Dapat Bantuan APD dari Yayasan Milik Anak Soeharto

Penyerahan secara simbolis dilakukan di Rumah Jabatan Bupati, yang diserahkan langsung oleh Ketua OKK Yayasan Tiara Indonesia Wilayah Sulsel, Bulmawati kepada Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa

SINJAI, BUKAMATA - Pemerintah Kabupaten Sinjai mendapatkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari Yayasan Tiara Indonesia yang diketuai anak mantan Presiden Soeharto, Siti Hardiyanti Rukmana atau akrab disapa Mbak Tutut.

Penyerahan secara simbolis dilakukan di Rumah Jabatan Bupati, yang diserahkan langsung oleh Ketua OKK Yayasan Tiara Indonesia Wilayah Sulsel, Bulmawati kepada Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa, Rabu (15/7/2020).

Bulmawati mengatakan, bantuan APD ini merupakan salah satu upaya untuk ikut meringankan beban masyarakat maupun tenaga medis dalam menangani pasien yang terpapar virus corona (Covid-19).

"Hari ini kita menyerahkan bantuan APD dari Yayasan Tiara Indonesia dibawa pimpinan Mbak Tutut. Jumlahnya sebanyak 10 paket, berupa kacamata, masker dan baju hasmat," ujarnya.

Bulmawati menambahkan bahwa bantuan ini bukan untuk terakhir kalinya. Tetapi, kedepan tetap akan memberikan bantuan untuk Kabupaten Sinjai, apalagi saat ini Covid-19 masih mewabah.

"Kami akan terus berupaya membantu dan semoga bantuan ini dapat digunakan sebaik-baiknya," pungkasnya.

Sementara itu, Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa yang juga Ketua Gugus Tugas Covid-19 menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan yang diberikan untuk Gugus Tugas.

Menurutnya, bantuan ini dapat membantu dalam pencegahan dan penanganan Covid-19 di Kabupaten Sinjai.

“Kami atas nama pemerintah daerah mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Tiara Indonesia atas bantuan yang diberikan. Bantuan ini akan dimanfaatkan sebaik mungkin dalam penanganan dan penanggulangan covid di kabupaten sinjai," ungkap Seto.

Penyerahan bantuan ini turut disaksikan oleh Kabag Protokoler Setdakab Sinjai Muh. Azis Amin dan Juru Bicara Covid-19 Irwan Suaib.

Penulis : Air
#Covid-19 #Pemkab Sinjai

Berita Populer