Dewi Yuliani
Dewi Yuliani

Kamis, 18 Desember 2025 10:32

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kota Makassar, Arlin Ariesta, S.STP., M.Si, menjadi narasumber dalam program bincang santai Pacarita’na yang disiarkan oleh Radio Gamasi, Rabu, 17 Desember 2025.
Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kota Makassar, Arlin Ariesta, S.STP., M.Si, menjadi narasumber dalam program bincang santai Pacarita’na yang disiarkan oleh Radio Gamasi, Rabu, 17 Desember 2025.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Makassar Paparkan Program Pemerintah Kota di Pacarita

Dalam siaran tersebut, Arlin Ariesta menyampaikan komitmen Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar turut mendukung program Makassar Unggul, Inklusif, Aman, dan Berkelanjutan.

MAKASSAR, BUKAMATANEWS - Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kota Makassar, Arlin Ariesta, S.STP., M.Si, menjadi narasumber dalam program bincang santai Pacarita’na yang disiarkan oleh Radio Gamasi, Rabu, 17 Desember 2025.

Dalam siaran tersebut, Arlin Ariesta menyampaikan komitmen Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar turut mendukung program Makassar Unggul, Inklusif, Aman, dan Berkelanjutan.

"Kami sepakat untuk mendukung penuh dan membantu merealisasikan program prioritas yang saat ini tengah berjalan," ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Arlin juga menyatakan program Dinas Koperasi dan UKM diantaranya mendorong penguatan Koperasi dan pengembangan UMKM agar semakin berdaya saing dan adaptif terhadap perkembangan ekonomi.

"Saat ini kami juga gencar melakukan edukasi dan pendirian koperasi. Selain itu, kami juga punya Inkubator UMKM yang bertugas membantu UMKM dalam pengembangan usaha," paparnya.

Melalui dialog interaktif ini, diharapkan informasi kebijakan dan program pembinaan UMKM dan Koperasi dapat tersampaikan secara luas kepada masyarakat, khususnya pelaku usaha di Kota Makassar. (*)

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
#Pemkot Makassar #Dinas Koperasi dan UKM Makassar #Arlin Ariesta