Rumah Milik Pensiunan Polisi Dibobol Maling, Bawa Kabur TV dan Mesin Air
16 September 2024 17:43
Saat ini tim penyelidik Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya tengah mendalami beberapa pertanyaan kepada para pihak.
JAKARTA, BUKAMATA - Polda Metro Jaya mendalami dugaan pemerasan terhadap Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam penanganan korupsi tahun 2021 di Kementrian Pertanian (Kementan) RI. Tetapi, polisi merahasiakan identitas pembuat aduan masyarakat dalam dugaan pemerasan tersebut.
Dirkrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak, mengatakan, pihaknya menerima pengaduan masyarakat terkait dugaan pemerasan tersebut pada 12 Agustus 2023. Identitas pelapor dirahasiakan untuk efektifitas penyelidikan.
"Saat ini tim penyelidik Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya tengah mendalami beberapa pertanyaan kepada para pihak," kata Kombes Ade Safri, kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis, 5 Oktober 2023.
"Untuk efektifitas penyelidikan yang saat ini dilakukan, beberapa pertanyaan seputar materi apa yang dimintai keterangan dalam proses penyelidikan oleh tim penyelidik Subdit Tipikor Krimsus Polda Metro Jaya, mohon maaf ini masih konsumsi penydik. Karena kira masih berproses saya kira kita bisa saling menghormati," paparnya.
Ade Safri juga mengungkapkan, Mentan SYL bukan kali ini diperiksa. Mentan SYL diperiksa untuk ketiga kalinya.
"Beliau dimintai keterangan sebanyak tiga kali. Hari ini yang ketiga kalinya beliau diminta klarifikasi atas dugaan tindak pidana yang terjadi," ucap Ade Safri.
Sementara, Ketua KPK, Firli Bahuri, angkat bicara soal isu pemerasan yang dilakukan pimpinan KPK dalam pengusutan perkara korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan). Firli mengatakan isu tersebut tidak benar.
"Pertama memang kita memahami tentang beberapa informasi yang beredar. Apa yang menjadi isu sekarang kita harus pahami tapi kita menyampaikan bahwa hal tersebut tidak benar dan tidak pernah dilakukan oleh pimpinan KPK," kata Firli dalam konferensi pers di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Kamis, 5 Oktober 2023.
Firli lalu menyinggung banyaknya pencatutan nama KPK beserta pimpinannya untuk hal melawan hukum. Dia kembali mengatakan isu pemerasan kepada Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo tidak benar.
"Saya tegaskan itu tidak benar," jelas Firli.
Dia juga mengatakan tidak pernah melakukan hubungan dengan pihak yang berperkara di KPK. Tidak pernah ada pemerasan dalam pengusutan korupsi di Kementan.
"Kami tidak pernah melakukan hubungan dengan para pihak, apalagi meminta sesuatu, apalagi disebut dengan pemerasan. Saya katakan tidak pernah," katanya, dilansir dari detiknews. (*)
16 September 2024 17:43
16 September 2024 17:31
16 September 2024 17:27
16 September 2024 17:20
16 September 2024 06:53
16 September 2024 08:57
16 September 2024 07:10
16 September 2024 08:40
16 September 2024 11:05