Samsul Bahri
Samsul Bahri

Selasa, 02 Mei 2023 16:18

Penembakan Terjadi di Kantor MUI Pusat, Terduga Pelaku Dikabarkan Tewas

Penembakan Terjadi di Kantor MUI Pusat, Terduga Pelaku Dikabarkan Tewas

Komarudin tidak menjelaskan, penyebab meninggalnya pelaku. Jajaran Polres Metro Jakarta Pusat tengah melakukan pengecekan di lokasi kejadian.

BUKAMATA - Peristiwa penembakan terjadi di Kantor Mejelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat di Jalan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (2/5/2023). Kabarnya pelaku penembakan tersebut meninggal dunia.

Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Komarudin membenarkan adanya penembakan di Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) pusat tersebut.

“Pelaku sudah meninggal,” kata Komarudin sesaat lalu.

Komarudin tidak menjelaskan, penyebab meninggalnya pelaku. Jajaran Polres Metro Jakarta Pusat tengah melakukan pengecekan di lokasi kejadian.

“Saat ini sedang kita olah TKP, pemeriksaan saksi dan sebagainya,” jelasnya.

Terkait korban, polisi belum menjelaskan. Namun ia tak menampik terkait adanya korban. “Infonya (ada korban) masih kita dalami,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Menteng Jakarta Pusat, ditembak orang tak dikenal. Penembakan dilakukan oleh orang tidak dikenal mengabarkan sejumlah orang terluka.

#MUI Pusat #Penembakan

Berita Populer