Andi Ugi Siap Bertarung Lagi di Pilkada Bantaeng
Pada Pilkada 2018, Andi Ugi maju bertarung di Pilkada Bantaeng. Saat itu Andi Ugi berpasangan dengan Andi Mappatoba dengan tagline 'Sumangana'.
MAKASSAR, BUKAMATA - Anggota DPRD Sulsel, Andi Sugiarti Mangun Karim, tengah mempersiapkan diri kembali bertarung di ajang kontestasi politik lima tahunan. Rencananya, Anggota Komisi C tersebut bakal bertarung baik di Pileg maupun Pilkada Bantaeng.

Anggota Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini menyebut, jika tak ada aral melintang, dirinya akan kembali bertarung di Pilkada 2024 Kabupaten Bantaeng. Menurutnya, ia punya tanggung jawab untuk mengikuti ajang percaturan politik tersebut di daerah bertajuk Bumi Butta Toa itu. Sebab di sana, sebagai Ketua DPC PPP membuatnya percaya diri untuk maju mencalonkan diri sebagai bakal calon Bupati.
"Sebagai ketua DPC tentunya saya punya tanggung jawab yang besar untuk mensukseskan Pilkada ataupun pemilu di Kabupaten Bantaeng. Jadi saya fokus dulu untuk sukseskan itu," kata Andi Ugi, sapaan karibnya, Jumat, 13 Januari 2023.
Ia juga tak meragukan komitmen Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang digawangi Partai Golkar, PAN dan PPP hingga di level daerah. Menurutnya, kekuatan KIB di tingkatkan Kabupaten Bantaeng cukup kuat untuk mendorong kandidat cabup-cawabup.
"Terkait koalisi antar partai itu kan ada KIB, itu ada dari pusat sampai ke daerah. Harapannya semoga koalisi antara tiga partai ini tetap berkomitmen, sehingga di Kabupaten Bantaeng nantinya juga tiga partai ini bisa terlibat dalam satu koalisi untuk mendorong calon kepala daerah," katanya.
Diketahui, pada Pilkada 2018, Andi Ugi maju bertarung di Pilkada Bantaeng. Saat itu Andi Ugi berpasangan dengan Andi Mappatoba dengan tagline 'Sumangana'. Sumangana diusung dua partai yaitu Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Namun pasangan ini gagal terpilih. Mereka dikalahkan oleh pasangan Ilham Azikin - Sahabuddin (Ilham-SAH).
Meski begitu, ia tak menyangsikan dirinya akan kembali menatap Pemilihan Legislatif (Pileg) Sulsel yang bakal digelar lebih dahulu dari Pilkada.
"Rencana ikut caleg DPRD Provinsi itu ada, tetapi kami juga harus fokus sebagai ketua DPC untuk mensukseskan pemilu di daerah," katanya.
Andi Ugi yakin dengan modal telah duduk di kursi parlemen saat ini, tidak menutup kemungkinan ia akan kembali terpilih mewakili konstituen dari Dapil Sulsel IV.
"Sama halnya dengan saya, semua caleg punya peluang bahwa kami akan masuk saya sendiri sebagai incumben, tetap optimistis karena sudah punya modal, sebagai ketua sekaligus duduk di parlemen saat ini," pungkasnya. (*)
News Feed
Kominfo Makassar Tingkatkan Kapasitas OPD Lewat Bimtek Arsitektur SPBE
23 Oktober 2025 19:40
Kurang dari 24 Jam, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Curanmor di Bontocani Bone
23 Oktober 2025 17:54
13.224 PPPK Kemenag Dilantik, Termuda Usia 20 Tahunan
23 Oktober 2025 17:47
