Hikmah
Hikmah

Jumat, 30 Desember 2022 10:44

Polisi Selingkuh yang Viral Jalani Sidang Etik, Istrinya Protes

Polisi Selingkuh yang Viral Jalani Sidang Etik, Istrinya Protes

Sayangnya, IS, istri HK tidak terima dengan keputusan yang diberikan pihak kepolisian terhadap HK. Menurut IS putusan demosi tersebut belum berkeadilan. Hal tersebut disampaikan IS melalui kuasa hukumnya.

BUKAMATA - Masih ingat kasus oknum Polisi yang berselingkuh dengan dua orang wanita sekaligus? Curhatan istri oknum polisi tersebut sempat viral dan menjadi sorotan publi.

Saat ini anggota Polsek Pondok Aren, Polres Tangerang Selatan (Tangsel), Bripka HK telah menjalani sidang etik terkait kasus perselingkuhan hingga kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Sidang etik terhadap Bripka HK berlangsung Kamis (29/12/2022). Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan Bripka HK disanksi demosi empat tahun.

"Putusan sidang KKEP-nya demosi 4 tahun dan tunda pangkat 1 tahun," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan sdikutip dari detik.com, Jumat (30/12/2022).

Dalam pengaduannya, kasus yang diadukannya terkait perselingkuhan dan penelantaran.

"Dalam pengaduannya bukan KDRT, tetapi perselingkuhan dan penelantaran," ujarnya.


Sayangnya, IS, istri HK tidak terima dengan keputusan yang diberikan pihak kepolisian terhadap HK. Menurut IS putusan demosi tersebut belum berkeadilan. Hal tersebut disampaikan IS melalui kuasa hukumnya.

"Setelah mendengarkan hasil putusan sidang kode etik Polri atas nama Bripka HK yang memutuskan tidak direkom PTDH, hanya demosi 4 tahun dan 1 tahun penundaan pangkat, menurut klien saya putusan tersebut tidak berkeadilan untuknya," kata Pengacara Istri Bripka HK Tris Haryanto melalui keterangannya, Kamis (29/12/2022).

Menurutnya, fakta di persidangan jelas bahwa Bripka HK berselingkuh dengan banyak perempuan. Bripka HK sendiri yang mengakui perbuatannya itu.

"Bripka HK mengakui perbuatannya yang telah berselingkuh dengan banyak perempuan dan melakukan penelantaran, bahkan klien saya tidak dinafkahi lahir bathin sejak bulan Juli 2022 setelah ia diusir. Hal tersebut jelas telah melukai hati dan perasaan klien saya, juga menciderai institusi Polri," ujarnya.

 

#Polisi Selingkuh

Berita Populer