Ririn
Ririn

Senin, 24 Mei 2021 15:00

Lebih 500 rumah hancur akibat lahar
Lebih 500 rumah hancur akibat lahar

Letusan Gunung Berapi Kongo: 15 Orang Tewas, Rumah-rumah Terbakar Lahar

Sekitar 5.000 orang telah melarikan diri dari kota Goma melintasi perbatasan terdekat ke Rwanda

BUKAMATA - Semburan lahar dari Gunung Berapi Nyiragongo di Kongo telah mengalir ke desa-desa, sehingga menyebabkan sedikitnya 15 orang tewas dan menghancurkan lebih dari 500 rumah.

Tumpahan lahar menjalar ke rumah-rumah warga di tengah gelap malam, membuat banyak orang tak sempat menyelamatkan diri.

Penduduk mengatakan, hanya ada sedikit peringatan sebelum langit yang gelap berubah menjadi merah menyala.

Udara kemudian dipenuhi dengan asap, sementara banyak rumah mulai terbakar ketika lahar datang.

Sekitar 5.000 orang telah melarikan diri dari kota Goma melintasi perbatasan terdekat ke Rwanda, sementara 25.000 lainnya mengungsi ke barat laut di Sake.

UNICEF mengatakan, lebih dari 170 anak masih dikhawatirkan hilang pada hari Minggu, dan mereka sekarang mengatur pusat transit untuk membantu anak-anak tanpa pendamping setelah bencana tersebut.

Juru bicara pemerintah, Patrick Muyaya mengatakan bahwa, dari 15 orang yang tewas, sembilan orang terlibat dalam kecelakaan lalu lintas saat mereka melarikan diri, empat orang berusaha melarikan diri dari penjara, dan dua lainnya mengalami luka bakar yang fatal.

Lava melanda 17 desa, menghancurkan tiga puskesmas, satu sekolah dasar, dan saluran pipa air. Jalan utama ke utara kota juga rusak, begitu pun dengan sumber listrik utama.

Goma adalah pusat regional bagi banyak badan kemanusiaan di Korngo, termasuk misi penjaga perdamaian PBB.

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
#Gunung berapi meletus

Berita Populer