Redaksi : Sabtu, 23 Januari 2021 08:24
Lima remaja diamankan usai video remaja cekoki bayi 4 bulan dengan miras.

GORONTALO, BUKAMATA - Alya sedang memasak di dapur. Dia menitipkan bayinya yang berusia 4 bulan untuk dijaga adiknya, Andi (19).

Alya tak menyadari, saat itu Andi menggendong kemenakannya sambil pesta miras jenis bir dengan teman-temannya.

Andi ikut minum. Dia lalu mencampur minuman keras dan minuman berenergi ke botol susu sang bayi. Usai itu, dia kocok lalu meminumkan ke bayi malang itu.

Aksinya direkam teman pesta miras Andi berinisial MT. Lalu, dikirim ke media sosial. Videonya pun viral, lalu dilihat oleh polisi.

Alya terkejut saat polisi datang ke rumahnya dan menangkap adiknya. Di situ, Alya baru tahu kalau bayinya sudah dicekoki miras oleh adiknya.

"Saya sementara masak mi, ade kacili (adik kecil/bayi 4 bulan) ada sama Andi. Saya belum tahu kalau dikasih minum (miras)," ujar Alya, Jumat (22/1/2021).

Kapolres Gorontalo Kota AKBP Desmont Harjendro mengatakan, atas perbuatannya itu, Andi dan kelima rekannya yang ikut berpesta miras malam itu kini diamankan di Mapolres Gorontalo Kota.

Andi mengaku tengah mabuk saat mencekoki kemenakannya dengan bir yang dicampur dengan minuman berenergi.

"Saya sudah mabuk sekali (tapi) sadar sedikit, sudah banyak ada minum dan ramai-ramai minum," kata Andi kepada wartawan di Mapolrres Gorontalo Kota, Jumat (22/1/2021).