BONE, BUKAMATA - Desa Samaenre, Kecamatan Bengo, Kabupaten Bone, selama ini resah. Celana dalam wanita yang dijemur, lenyap satu demi satu. Itu sudah beberapa kali.
Akhirnya, keresahan warga itu terjawab pada Rabu, 16 Desember 2020 dini hari. Sekira pukul 02.30 Wita. Seorang warga melihat ada pria sedang mengendap-endap. Ternyata, mencomot celana dalam wanita yang tergantung di jemuran.
Warga pun membekuknya. Dia berinisial LU (34). Seorang pria bujang, berasal dari Desa Selli, Kecamatan Bengo, Bone. Hampir saja LU dihajar beramai-ramai. Untuk petugas dari Polsek Lappariaja berhasil mengamankannya.
"Betul, kami telah mengamankan seorang pelaku pencurian celana dalam wanita," terang Kapolsek Lappariaja AKP Ahmad Jafar, Rabu (16/12/2020).
Seorang warga, Maming mengaku, sudah tiga kali LU ditangkap atas kasus serupa. Namun, dia tak jera.
Kapolsek Lappariaja mengatakan, pelaku diduga mengalami gangguan psikologis. "Untuk saat ini kami masih melakukan pendalaman," jelas AKP Ahmad Jafar.
BERITA TERKAIT
-
Kendaraan Dinas Bupati dan Sekda Bone Tercatat Nunggak Pajak Hingga Berbulan-bulan
-
Diduga Pernikahan Sesama Jenis Terjadi di Bone, Aparat dan Pemerintah Desa Lakukan Penelusuran
-
Tragis! Kebakaran di Bone Renggut Nyawa Lansia 80 Tahun
-
Nelayan Tenggelam di Sungai Walanae Ditemukan Meninggal
-
95 Kasus HIV/AIDS Ditemukan di Bone Selama 2023, Mayoritas Gay