Ulfa : Rabu, 20 Mei 2020 16:03
Achmad Yurianto. IST

BUKAMATA - Jumlah kasus positif virus corona (Covid-19) di Indonesia per hari ini, Selasa (20/5/2020) menembus angka 19.189 kasus.

Data tersebut merupakan data yang terkumpul dari 34 provinsi di Indonesia hingga pukul 12.00 WIB.

"Kasus konfirmasi positif yang kita dapatkan hari ini bertambah 693 orang, sehingga totalnya menjadi 19.189 orang," kata Juru Bicara Pemerintah khusus penanganan Covid-19, Achmad Yurianto sesaat lalu.

Untuk pasien sembuh pada hari ini, lanjut Yurianto, mengalami penambahan sebanyak 143 orang.

"Kasus sembuh meningkat 108 orang, sehingga jumlahnya 4.575 orang," bebernya.

Sementara pasien yang meninggal dunia juga mengalami penambahan. "Kasus meninggal naik 21 orang, sehingga menjadi 1.242 orang," pungkasnya.

Yurianto menilai, bertambahnya pasien positif corona ini tidak terlepas dari sikap abai yang dilakukan masyarakat.

"Ini pentanda masih banyak dari kita yang mengabaikan protokol kesehatan. Untuk itu, rajin cuci tangan dengan menggunakan sabun, pakai makser kalau keluar rumah, kemudian hindari kerumunan, dan tidak mudik," pungkasnya