Pelanggan Listrik 450 VA Digratiskan 3 Bulan, yang 900 VA Diskon 50%
Pelanggan listrik 450 VA akan digratiskan tiga bulan ke depan. Sementara yang 900 VA, akan mendapatkan diskon 50%.
JAKARTA, BUKAMATA - Untuk meringankan beban masyarakat akibat dampak corona, Pemerintah akan memberikan keringanan bagi pengguna listrik bersubsidi.
Pengguna listrik 450 volt ampere (VA) akan digratiskan selama tiga bulan ke depan, mulai April 2020 hingga Juni 2020. Itu disampaikan langsung Presiden RI, Joko Widodo, Selasa, 31 Maret 2020.
Menurut Jokowi, untuk pelanggan listrik 450 VA, jumlahnya ada sekitar 24 juta pelanggan.
Bukan hanya 450 VA, pelanggan 900 VA yang jumlahnya mencapai 7 juta pelanggan, akan mendapat diskon sebesar 50% selama tiga bulan ke depan.
Dengan pengurangan beban ini, Presiden Jokowi berharap dapat menjadi jaring pengaman bagi masyarakat yang terdampak Covid-19.
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
Berita Populer
31 Januari 2026 08:38
31 Januari 2026 08:47
31 Januari 2026 11:46
31 Januari 2026 12:32
31 Januari 2026 14:13
