Profil Ramadhan Pirade, Dipercaya Bupati Luwu Timur Jabat Sekda Sementara Gantikan Posisi Bahri Suli
Pada Bulan Maret 2025, Ramadhan Pirade juga diangkat sebagai Komisaris Utama PT Luwu Timur Gemilang melalui RUPS Luar Biasa oleh Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam.
LUWU TIMUR, BUKAMATANEWS - Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, menunjuk Ramadhan Pirade, sebagai pejabat sementara Sekda Luwu Timur, menggantikan Bahri Suli, yang dimutasi sebagai Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan.
Penyerahan SK Pelaksana Harian Sekda kepada Ramadhan Pirade, dilaksanakan bersamaan dengan pelantikan 26 Pejabat Eselon II lainnya, di Aula Sasana Praja Kantor Bupati Luwu Timur, Kamis, 13 November 2025.
Selain menerima SK Pelaksana Harian Sekda, Ramadhan Pirade juga dilantik menjadi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang. Sebelumnya, ia menjabat Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Luwu Timur.
Pria kelahiran 14 Agustus 1970 tersebut sebelumnya telah menduduki sejumlah posisi penting di lingkup Pemkab Luwu Timur. Antara lain, Kepala Sub Bidang Perencanaan Anggaran BKAD, Kepala Bidang Anggaran BKAD, Kepala Bidang Ekonomi Bappeda, Sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan, Sekretaris BKAD, hingga menjabat Kepala BPKAD.
Pada Bulan Maret 2025, Ramadhan Pirade juga diangkat sebagai Komisaris Utama PT Luwu Timur Gemilang melalui RUPS Luar Biasa oleh Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam. (*)
News Feed
RMS Jadi Magnet Gelombang Kader Baru, Lutfi Halide dan Rezki Mufliati Gabung PSI
31 Januari 2026 16:43
APCAT Summit, Hasanuddin CONTACT Dorong Program Pengendalian Tembakau di Kota Makassar
31 Januari 2026 15:51
Berita Populer
31 Januari 2026 08:38
31 Januari 2026 08:47
31 Januari 2026 11:46
31 Januari 2026 12:32
31 Januari 2026 14:13
