Redaksi
Redaksi

Sabtu, 08 Februari 2025 19:59

Munafri Arifuddin Siap Ramaikan Pencalonan Ketua Golkar Sulsel 2025

Munafri Arifuddin Siap Ramaikan Pencalonan Ketua Golkar Sulsel 2025

Appi menegaskan kesiapannya untuk menjalankan tugas jika dipercaya oleh DPP Golkar.

MAKASSAR, BUAMATANEWS - Munafri Arifuddin, Ketua DPD II Golkar Makassar dan Wali Kota Makassar terpilih periode 2025-2030, menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai calon Ketua DPD I Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel) dalam Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Sulsel 2025. Hal ini disampaikannya menanggapi dorongan dari kader partai serta dukungan dari DPP Golkar di bawah kepemimpinan Bahlil Lahadalia.

"Menjadi sesuatu yang naif jika nama saya tidak masuk (dalam bursa calon Ketua Golkar Sulsel)," ujar Munafri, yang akrab disapa Appi, di Kantor DPRD Makassar, Sabtu (8/2/2025).

Appi menegaskan kesiapannya untuk menjalankan tugas jika dipercaya oleh DPP Golkar. Keyakinannya ini didukung oleh prestasinya sebagai Ketua Golkar Makassar, di mana ia berhasil membawa partai tersebut bangkit setelah sempat terpuruk. Pada Pemilu Legislatif 2024, Golkar Makassar berhasil meraih posisi kedua dengan 97.209 suara (13,34%) dan memperoleh 6 kursi di DPRD Makassar.

Tak hanya itu, Appi juga sukses memimpin Golkar meraih kemenangan telak dalam Pilwalkot Makassar 2024 bersama pasangannya, Aliyah Mustika Ilham, dengan meraih 319.112 suara (54,72%). Kemenangan ini menjadi sejarah penting bagi Golkar, mengingat partai ini terakhir kali memenangkan Pilkada Makassar pada 2008 di bawah kepemimpinan Ilham Arief Sirajuddin.

"Menjadi Ketua Golkar Kota Makassar, kami terus berupaya memberikan sumbangsih yang baik untuk Golkar. Terakhir, kami melalui dukungan Partai Golkar berhasil di Pemilu Legislatif dan Pilkada Makassar. Kami ini sami'na wa'athana (siap mendengar dan menjalankan)," kata Appi.

Dengan segudang prestasi tersebut, Appi siap menjadi salah satu calon kuat dalam bursa Ketua DPD I Golkar Sulsel. Musda Golkar Sulsel sendiri dijadwalkan digelar pada Agustus 2025.

"Jika ada perintah dari DPP Golkar, kami siap menjalankan tugas," tegasnya.

Dukungan dari kader dan simpatisan Golkar di Makassar semakin menguatkan posisi Appi sebagai salah satu tokoh sentral yang diharapkan dapat membawa Golkar Sulsel menuju kemajuan di masa mendatang.

 

#Munafri Arifuddin #Partai Golkar