Dewi Yuliani
Dewi Yuliani

Minggu, 21 Juli 2024 12:13

Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, melakukan pelepasan ekspor Sulsel ke pasar global, di Car Free Day, Jalan Jenderal Sudirman, Minggu, 21 Juli 2024.
Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, melakukan pelepasan ekspor Sulsel ke pasar global, di Car Free Day, Jalan Jenderal Sudirman, Minggu, 21 Juli 2024.

27 Komoditi Unggulan Sulsel Diekspor ke 23 Negara, Nilainya Capai Rp1,08 Triliun

Pelepasan ekspor ini untuk memotivasi para pelaku usaha ekspor Sulsel maupun dari Kawasan Timur Indonesia, agar terus bersamangat berkolaborasi dalam memacu peningkatkan ekspor untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi di Sulsel dan Indonesia.

MAKASSAR, BUKAMATA - Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Prof Zudan Arif Fakrulloh, melakukan pelepasan ekspor Sulsel ke pasar global, di Car Free Day, Jalan Jenderal Sudirman, Minggu, 21 Juli 2024. Acara pelepasan dilakukan secara simbolis, dengan melepas 10 kontainer.

Pelepasan ekspor melibatkan 55 pelaku ekspor dengan 27 komoditas. Produk ekspor tersebut akan dikirim ke 23 negara tujuan, dengan volume sebesar 138.734 ton senilai USD67,08 juta atau setara Rp1,08 triliun.

"Ini merupakan suatu kebanggaan untuk Sulawesi Selatan, bisa mengirimkan produknya unggulannnya," kata Prof Zudan.

Kegiatan ini, sebutnya, sebagai upaya menjalankan arahan Presiden Republik Indonesia untuk menggerakkan ekonomi nasional, dan mendorong produk-produk Indonesia bisa diekspor. Prof Zudan berharap, selanjutnya dapat dilakukan ekspor kembali dalam jumlah besar.

"Pemprov Sulsel memfasilitasi penuh upaya untuk ekspor produk-produk Sulsel," ujarnya.

Sementara, Plh Kepala Dinas Perindag Sulsel, Since Erna Lamba, mengatakan, tujuan dari kegiatan ini untuk memotivasi para pelaku usaha ekspor Sulsel maupun dari Kawasan Timur Indonesia, agar terus bersamangat berkolaborasi dalam memacu peningkatkan ekspor untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi di Sulsel dan Indonesia.

Adapun komoditi yang diekspor, antara lain arang tempurung kelapa, biji kakao, biji kopi, buah pala, karagenan (rumput laut), cengkeh, damar, gurita, ikan olahan, ikan segar, kayu manis dan lainnya.

Hadir dalam pelepasan ekspor tersebut, Pj Ketua TP PKK Sulsel Ninuk Triyanti Zudan, Sekjen KLHK Bambang Hendrayono, Plt Kepala LAN Muhammad Taufik, para anggota Forkopimda, Direktur Pengembangan Ekspor Produk Primer Ditjen Kemendagri RI Miftah Farid, serta Kepala Balai Besar Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Sulsel Khadijah. (*)

#Pemprov Sulsel #Prof Zudan #Ekspor Sulsel #komoditi unggulan

Berita Populer