Dewi Yuliani
Dewi Yuliani

Jumat, 08 Maret 2024 20:02

Pelaku penikaman, FH (17), saat ditampilkan di hadapan awak media, Jumat, 8 Maret 2024.
Pelaku penikaman, FH (17), saat ditampilkan di hadapan awak media, Jumat, 8 Maret 2024.

Hendak Kabur ke Kalimantan, Pelaku Penikaman di Kecamatan Wajo Ditangkap

AR meregang nyawa setelah ditikam terduga pelaku sebanyak dua kali. Korban menderita luka tusuk di bagian dada samping kiri (jantung) dan dibagian lengan kiri.

MAKASSAR, BUKAMATA - Tidak cukup 24 jam, Satreskrim Polres Pelabuhan Makassar membekuk pelaku penikaman maut terhadap AR (21) di Jalan Wahidin Sudirohusodo, Kecamatan Wajo, kemarin.

Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Frianto mengatakan, pelaku berinisial FH (17) ditangkap di sekitar Pelabuhan saat hendak kabur ke Kalimantan, Kamis malam, 7 Maret 2024.

"Penangkapan sekitar jam 20.00 Wita, pada saat kapal mau berangkat ke Kalimantan. Tak cukup 24 jam kita berhasil menangkap," ujar Yudi saat menggelar ekspose, Jumat, 8 Maret 2024.

Dijelaskan Yudi, barang bukti yang diamankan,  celana jeans panjang warna abu-abu, kaos lengan pendek warna hitam, celana dalam boxer motif kotak warna putih merah hitam Merk Gaixin, dan sangkur panjang 20 cm yang gagangya bermotif naga.

Saat ini, pelaku telah berada di Polres Pelabuhan Makassar guna menjalani proses hukum lebih lanjut.

Sebelumnya diberitakan, seorang pemuda berinisial AR (21) di Kota Makassar harus meregang nyawa usai terlibat pertikaian dengan Orang Tak Dikenal (OTK).  Berdasarkan informasi yang didapatkan, peristiwa ini terjadi di Jalan Sudirohusodo, Kecamatan Wajo, Kamis, 7 Maret 2024, sekitar pukul 04.00 Wita.

Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Makassar Iptu Firman saat dikonfirmasi membenarkan perihal kejadian tersebut.

Firman mengatakan, AR meregang nyawa setelah ditikam terduga pelaku sebanyak dua kali.

"Luka tusuk di bagian dada samping kiri (jantung) dan dibagian lengan kiri," ujar Firman.

Pada peristiwa ini, Tim Dokpol Biddokkes Polda Sulsel telah melakukan olah TKP dan pemeriksaan terhadap jenazah almarhum saat berada di kamar mayat RS Pelamonia. (*)

#Pembunuhan #Pemuda tewas ditikam otk #Polres Pelabuhan

Berita Populer