Samsul Bahri : Senin, 05 Juni 2023 14:34

BUKAMATA, MAKASSAR - Nama Sekolah Islam Athirah, Makassar sempat heboh usai salah satu siswanya, Basman Nafa Yaskura (15) tewas usai melakukan aksi bunuh diri.

Ia lompat dari gedung sekolahnya di lantai 8 dan tewas, Rabu 24 Mei 2023. Sejak saat itu, nama sekolah ini mendadak heboh.

Tapi, kali ini bukamatanews.id tidak membahas soal kematian siswanya itu, melainkan soal asal usul nama Athirah, hingga membuatnya menjadi sekolah idaman.

Melansir dari laman resmi sekolahathirah.sch.id, sekolah ini bermula dari keinginan kuat dari sosok Wakil Presiden ke 10 dan 12, Hadji Kalla (JK).

Termasuk istrinya, Hadjah Athirah untuk berperan aktif dalam memajukan pendidikan. Keduanya peduli dan punya komitmen tinggi.

Implementasinya pun dihadirkan melalui group bisnisnya merintis sebuah yayasan. Namanya, Yayasan Pendidikan dan Kesejahteraan Islam Hadji Kalla sebagai program CSR pada 9 September 1981.

Di bawah Yayasan itulah dibangun sekolah formal dengan nama Sekolah Islam Athirah, sekolah yang banyak dikenal hingga sekarang ini.

Nama Athirah ini diambil dari nama sang istri dari Hadji Kalla. Athirah bermakna harum atau wangi.

Penetapan nama ini tak hanya sekadar wujud kasih sayang beliau kepada istrinya, tetapi makna nama ini juga diharapkan mampu menjadi spirit bagi civitas akademika Sekolah Islam Athirah. Harum dan wangi dalam prestasi dan attitude.

Sejak 1984, bangunan Sekolah Islam Athirah berdiri kokoh. Mulai dari tingkat TK sampai SMA.

Bangunan sekolah ini diresmikan tepat pada 24 April 1984 silam dan mulai beroperasi pada tahun pembelajaran 1985-1986. Sebidang tanah dengan luas 12.141 m2 di jalan Kajaolaliddo nomor 22 Makassar yang tadinya diorientasikan untuk pendirian hotel, beralih untuk pendirian sekolah ini.