Dewi Yuliani
Dewi Yuliani

Minggu, 08 Januari 2023 17:57

Pelepasan kontingen Sulsel yang dirangkaikan dengan istighotsah kebangsaan, dilaksanakan di Baruga Anging Mammiri Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Minggu, 8 Januari 2023.
Pelepasan kontingen Sulsel yang dirangkaikan dengan istighotsah kebangsaan, dilaksanakan di Baruga Anging Mammiri Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Minggu, 8 Januari 2023.

Kontingen Sulsel Siap Berlaga di Porseni NU Tingkat Nasional

NU Sulsel mengirim 99 atlit. Mereka diharapkan dapat mengharumkan nama Sulsel.

MAKASSAR, BUKAMATA - Kontingen Sulsel siap berlaga di Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Nahdlatul Ulama (NU) Tingkat Nasional, yang diselenggarakan di Solo, 14 - 22 Januari 2023.

Pelepasan kontingen Sulsel yang dirangkaikan dengan istighotsah kebangsaan, dilaksanakan di Baruga Anging Mammiri Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Minggu, 8 Januari 2023.

Ada tujuh jenis perlombaan dalam Porseni tersebut. Terdiri dari empat cabang olahraga yakni sepakbola, bulu tangkis, bola voli dan pencak silat. Sedangkan untuk kesenian terdiri atas tiga cabang yakni Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ), Musabaqah Hifdzil Qur'an (MHQ) dan Hifdzul Alfiyah.

NU Sulsel mengirim 99 atlit. Mereka diharapkan dapat mengharumkan nama Sulsel.

"Kita tunjukkan bahwa Sulsel hebat," kata KH Afifuddin Harisah selaku Ketua Kontingen NU Sulsel.

Pelepasan kontingen dilakukan Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana. Turut hadir, Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto. (*)

 

Penulis : Baso Pattola Ade
#Nahdlatul Ulama #Porseni NU Tingkat Nasional

Berita Populer