Menjaga Kesehatan Mental Anak Sejak Kecil Penting, Loh! Ini Caranya
Terjaganya kesehatan mental anak juga akan memengaruhi kualitas hidup anak serta cara anak berpikir atau bertindak.

5. Menerapkan pola hidup sehat pada anak
Sama halnya pada orang dewasa, pola hidup sehat yang diterapkan pada anak dapat meningkatkan mental health dan membantu mencegah terjadinya gangguan kesehatan mental.
Anda bisa mulai membentuk pola hidup sehat pada anak dengan cara sederhana, seperti memastikan anak cukup tidur, memberikan anak asupan bergizi seimbang, dan mendorong anak untuk rutin berolahraga atau aktif bergerak.
Agar anak dapat melakukan aktivitas yang mendukung dan menjaga kesehatan mentalnya, Anda dapat melengkapi nutrisi harian anak dengan memberinya asupan sayuran, buah-buahan, sumber karbohidrat, dan susu.
Susu kaya akan nutrisi yang diperlukan untuk tumbuh kembang anak, seperti protein, kalsium, dan asam lemak omega-3. Berbagai nutrisi tersebut diketahui dapat meningkatkan fungsi otak, memperbaiki suasana hati, serta membantu anak menjadi cepat tinggi, tangguh, dan tanggap. Agar praktis dan mudah disajikan, pilihlah susu pertumbuhan bubuk.
Selain beberapa tips di atas, Anda juga sebaiknya mengawasi perkembangan anak selama di sekolah maupun di luar sekolah. Anda bisa menanyakan kegiatan yang anak lakukan di sekolah, kesulitan yang ia hadapi saat belajar, juga hal-hal yang membuatnya senang maupun yang membuatnya sedih
Tunjukkan bahwa Anda juga tertarik pada kehidupan anak. Dengan begitu, anak tidak akan ragu untuk bercerita dan Anda bisa memberi masukan untuk membantu menyelesaikan masalahnya.
Perlu diingat, anak bisa saja mengalami berbagai masalah terkait kesehatan mental selama perjalanannya tumbuh dewasa, misalnya akibat hubungan pertemanan yang merenggang, bullying, atau hal-hal lainnya yang membuatnya tertekan.
Oleh karena itu, tips menjaga mental health anak di atas penting untuk diterapkan setiap orang tua demi mendukung kualitas hidup dan kesejahteraan anak di masa depan.
Jika anak mengalami gejala gangguan kesehatan mental akibat masalah di sekolah, seperti perubahan perilaku, menarik diri dari lingkungan, menghindari hal-hal yang sebelumnya mereka sukai, sulit tidur, atau melakukan hal yang dapat menyakiti dirinya, rangkullah dirinya dan berikan dukungan agar ia dapat melewati dan menyelesaikan masalahnya.
Namun, apabila segala upaya yang Anda lakukan tidak juga berhasil membuat anak merasa lebih baik, tidak ada salahnya membawa anak ke psikolog untuk mendapatkan saran dan penanganan yang tepat.
News Feed
Besok, Pemprov Sulsel Lantik 4.047 PPPK Tahap 2 dan Paruh Waktu
16 November 2025 15:19
Bibit Siklon Picu Gelombang Tinggi, BMKG Ingatkan Warga Pesisir Tingkatkan Kewaspadaan
16 November 2025 14:26
Di Momentum HUT KKSS, Gubernur Andi Sudirman Tekankan Spirit Lao Sappa Deceng
16 November 2025 14:19
Berita Populer
16 November 2025 14:02
16 November 2025 14:19
16 November 2025 14:26
16 November 2025 15:19
16 November 2025 15:13
