
Tak Terima Istrinya Diganggu, 7 Pria di Makassar Serang Warkop, 1 Orang Terluka
Masing-masing pelaku yang ditangkap inisial IB (23), FA (20), MR (20) dan AH (19). Edhy menceritakan, awalnya pelaku IB tahu bahwa ada pria lain yang mencoba menggangu istrinya.
MAKASSAR, BUKAMATA - Polisi menangkap empat dari tujuh pelaku penyerangan warkop di Makassar. Pihaknya menduga, kasus ini dilatari api cemburu oleh pelaku inisial IB (23).

"Ada empat pelaku kami amankan. 1 pelaku utama yang mengaku ada yang ganggu istrinya," kata Kapolsek Manggala, Kompol Edhy Supriadi, Kamis (22/9/2022).
Masing-masing pelaku yang ditangkap inisial IB (23), FA (20), MR (20) dan AH (19). Edhy menceritakan, awalnya pelaku IB tahu bahwa ada pria lain yang mencoba menggangu istrinya.
IB pun mengambil ponsel istrinya dan mulai merencanakan pertemuan dengan pria yang coba ganggu istrinya itu di Cafe Fujiama, Jalan Waduk, Makassar, Minggu malam (16/9).
"Diduga pelaku IB ini ada pria lain yang ganggu istrinya. Makanya dia pancing pria lain itu pakai ponsel istrinya untuk bertemu di warkop," tambahnya.
IB juga memanggil enam rekannya untuk menyerang pria incarannya itu di warkop. Namun sesampainya di sana, pria yang dimaksud tak muncul.
Namun karena telanjur emosi, IB dan rekannya pun menyerang warkop itu menggunakan busur panah dan parang. "Ada satu orang kena busur di tangan kanan akibat penyerangan di warkop itu," jelas Edhy.
Beberapa hari dilakukan penyelidikan, empat pelaku pun berhasil ditangkap. Termasuk IB sebagai pelaku utama. Sementara tiga pelaku lainnya masih dalam pengejaran aparat.
"Pelaku kami amankan empat orang. Sejumlah busur dan parang kami sita. Sementara tiga pelaku lain masih dikejar," pungkas Edhy.
News Feed
Kominfo Makassar Tingkatkan Kapasitas OPD Lewat Bimtek Arsitektur SPBE
23 Oktober 2025 19:40
Kurang dari 24 Jam, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Curanmor di Bontocani Bone
23 Oktober 2025 17:54
13.224 PPPK Kemenag Dilantik, Termuda Usia 20 Tahunan
23 Oktober 2025 17:47