Babak Pertama Berakhir, Skor Kacamata PSM Makassar VS Persik Kediri
Pada Group ini, dua klub lainya juga masing-masing mengantongi tiga poin. Yakni Persikabo 1973 dan Arema FC.
BUKAMATA - Laga antara PSM Makassar dan Persik Kediri Piala Presiden 2022 di Stadion Kanjuruhan, Malang berakhir dengan skor 0-0 pada babak pertama.
Kedua tim saling bangun serang, namun tak satupun dari kedua tim yang berhasil menciptakan gol hingga pluit panjang ditiup tanda pertandingan babak pertama telah usai.
Untuk diketahui, laga kedua tim ini di Group D Piala Presiden 2022 masing-masing mengotrol tiga poin.
Pada Group ini, dua klub lainya juga masing-masing mengantongi tiga poin. Yakni Persikabo 1973 dan Arema FC.
Sebelumnya, pelatih kedua tim sangat serius mempersiapkan diri untuk mewujudkan target tiga poin. Dari kubu PSM Makassar, Bernardo Tavares menegaskan bakal memainkan materi terbaik timnya.
"Mungkin ada sedikit perubahan dibandingkan laga sebelumnya. Tapi, itu semata karena faktor kebugaran para pemain," tutur pelatih berpaspor Portugal itu.
Bernardo Tavares sudah memberikan sinyal dengan membawa Rasyid Bakri pada sesi jumpa media, Sabtu (18/6/2022).
Padahal dalam dua laga sebelumnya, pemain terlama di PSM itu tidak mendapat menit bermain karena memiliki kesempatan istirahat untuk memulihkan cedera lututnya.
Kalau Rasyid tampil sejak menit awal, kemungkinan ia menggantikan peran Akbar Tanjung sebagai gelandang jangkar PSM Makassar bersama M. Arfan.
Sementara satu gelandang lainnya, Wiljan Pluim lebih fokus melayani striker utama, Everton Nascimento.
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
