MAKASSAR, BUKAMATA - Rakorwil Gelora Sulsel yang berlangsung di Continent Centrepoint Makassar resmi ditutup oleh Syamsari Kitta, hari ini, Senin (28/2/2022).
Dalam arahannya dihadapan seluruh pengurus, Syamsari Kitta menyatakan bahwa Partai Gelora punya peluang untuk terus survive dan mewarnai Indonesia.
"kampanye Partai Gelora ini adalah kampanye literasi. Dengan literasi itu, kita mengajak seluruh masyarakat untuk punya mimpi. Dengan mimpi mereka akan terus bergerak. Mimpi yang kita ajarkan, akan terus menemani bangsa ini dalam jangka panjang, Insha Allah" Tutur Bupati Takalar ini
Sementara itu, Mudzakkir Ali Djamil, Sekum Gelora Sulsel menjelaskan bahwa rakorwil ini akan rutind dalam rangka evaluasi progress.
"Evaluasi tiap 3 atau 4 bulan. Target kita sampai pertengahan tahun ini salah satunya ada popularitas partai gelora sudah harus terus ditingkatkan" Tutur Mudzakkir.
Mudzakkir juga menyampaikan bahwa berbagai langkah dan program sudah disiapkan.
"Seluruh bacaleg yang sudah menyerahkan berkas, harus mulai sosialisasi secara resmi ke dapilnya. Kerja kita mulai sekarang sampai ke pelosok Desa/Kelurahan. Pakintaki! " Tegas Muda.
Dalam momentum ini Partai Gelora Sulsel melakukan evaluasi terhadap pemenuhan target kinerja yang dicanangkan pada Rakorwil yang lalu.
BERITA TERKAIT
-
Gelar Workshop, Partai Gelora Bahas Kurikulum Rumpun Wawasan Keislaman
-
Wamenlu Anis Matta Jalankan Misi Diplomasi di Norwegia, Tekankan Posisi Indonesia
-
Makna Haji dan Kurban ala Anis Matta: Dari Patahan Hidup Menuju Sumber Kehidupan
-
Partai Gelora Hadiri Konferensi Hari Nakbah di Thailand, Serukan Aksi Nyata untuk Palestina
-
Mulai dari Jakarta, Partai Gelora Mulai Konsolidasi dan Ideologisasi