Owner Alif Mart Siap Maju Bertarung di Pilkada Luwu Utara
Owner Alif Mart, Ahmad Ridha siap meramaikan bursa pencalonan Kepala Daerah Kabupaten Luwu Utara 2024 mendatang.
LUWU UTARA, BUKAMATA - Kendati Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Luwu Utara akan dilaksanakan di Tahun 2024. Namun hingar binar perebutan kursi panas sudah dimulai.
Sejumlah tokoh masyarakat sudah mulai bermunculan baik menjadi calon Bupati maupun wakil Bupati.
Terbaru, Ahmad Ridha, Owner Alif Mart bisa dipastikan siap untuk bersaing dalam bursa pemilihan pimpinan di Kabupaten Luwu Utara 2024 mendatang.
Ketika ditemui sejumlah awak media Selasa (11/1/2022) di Warkop Daeng Asis, Jalan Poros Trans Sulawesi, Kelurahan Kappuna, Ahmad Ridha menegaskan kesiapannya untuk maju dalam bursa pencalonan Pilkada Luwu Utara.
Ahmad Ridha mengakui dirinya terpanggil untuk turut memperbaiki Kabupaten Luwu Utara ini. Ia membawa gagasannya tentang ekonomi khusus pada UMKM jika dirinya terpilih menjadi pemimpin di Luwu Utara.
"Kalau untuk bertarung di Pilkada Luwu Utara 2024 nantinya saya selalu siap," tutur Ahmad.
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
