1 Unit Rumah Terbakar di Kota Palopo, Penghuninya Meninggal saat Menunaikan Salat Ashar
Salah seorang warga sekitar, Sahar mengatakan, saat kejadian korban tengah menunaikan shalat ashar.
PALOPO, BUKAMATA - Satu unit rumah di Kelurahan Temmalebba, Kecamatan Bara, Kota Palopo, rata dengan tanah setelah diamuk si jago merah, Jumat 29 Oktober 2021.
Pemilik rumah, Marjuni (80) meninggal dunia dalam insiden tersebut. Ia terperangkap saat api mulai membakar rumahnya.
Pemadam kebakaran beserta warga yang berada di sekitar lokasi kejadian, berusaha memadamkan api.
Salah seorang warga sekitar, Sahar mengatakan, saat kejadian korban tengah menunaikan shalat ashar.
“Penghuninya bernama Marjuni. Saat kejadian, beliau sedang sholat," katanya.
PENULIS: HAMKA
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
Berita Populer
31 Januari 2026 08:38
31 Januari 2026 08:47
31 Januari 2026 11:46
31 Januari 2026 12:32
31 Januari 2026 15:51
