PALOPO, BUKAMATA - Tim SAR dari BPBD Kota Palopo dan sejumlah masyarakat, masih melakukan pencarian terhadap dua anak yang hilang ditelan arus sungai di Kelurahan Pajalesang, Kecamatan Wara, Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Minggu, 7 Maret 2021.
Sebenarnya ada empat anak. Namun, dari empat orang anak tersebut, dua di antaranya ditemukan selamat. Sementara dua anak lainnya masih dalam pencarian.
"Ada empat orang anak yang terseret arus sungai, dua anak selamat dan dua anak lainnya dalam pencarian," kata Nuansa, Kasi Kesiapsiagaan BPBD Kota Palopo.
Korban yang berhasil selamat yakni, Nurfaeni (11) warga Cempaka dan Saskia (6). Dua anak yang masih dalam pencarian adalah Nurfaizah (12) dan Murni (8), keempatnya adalah warga Cempaka, Kota Palopo.
Penulis: Irwan Musa
BERITA TERKAIT
-
Bocah 10 Tahun Ditemukan Tewas Usai Bermain di Sungai Bendungan PLTU Bakaru
-
Pilkada Palopo Diulang, Nursal Jadi Pengacara Pertama yang Pecahkan Rekor PSU di Sulsel
-
Dua Bocah Kakak Beradik di Makassar Tenggelam di Kubangan Air Saat Hujan Deras
-
Sosialisasikan Insentif Merdeka, UPTB Wilayah Palopo Sambangi Pasar Tradisional
-
Tim Wasev Gabungan Tinjau Progres TMMD Kodim 1403/Palopo di Desa Pammesakang