Bocah Penjual Jalangkote Korban Bully di Ma'rang Dibanjiri Bantuan
RZ (12), bocah penjual jalangkote di Ma'rang, Pangkep, menjadi perhatian, setelah videonya yang jadi korban perundungan dan penganiayaan beredar.
MAKASSAR, BUKAMATA - Bocah penjual jalangkote yang menjadi korban bully atau perundungan dan pemukulan di Bonto-Bonto, Kecamatan Ma'rang, Kabupaten Pangkep itu, dibanjiri bantuan dana oleh warga.

Bocah berinisial RZ (12) itu, tampak dirundung hingga didorong hingga jatuh. Dalam video yang berdurasi 11 detik, memperlihatkan korban yang menggunakan sepeda dan membawa barang dagangannya, lalu dikerumuni oleh sekelompok anak muda yang menggunakan motor.
Sementara salah seorang dari mereka terlihat mendorong-dorong korban, dengan menggunakan bahasa Bugis, pelaku sempat mendorong-dorong korban, lalu naik ke motornya. Saat korban memegang plat motor pelaku, korban lalu dipukul dari belakang hingga jatuh tersungkur ke parit di pinggir jalan.
Kejadian tersebut viral di dunia maya. Bocah tersebut menarik banyak perhatian dan simpatik orang yang melihat video itu. Sehingga banyak yang memberikan bantuan. Beredar juga percakapan dari berbagai grup Whatsapp, yang sedang merencanakan bantuan untuk korban.
Terlihat dalam percakapan tersebut salah seorang yang sedang mendata para temannya untuk memberikan bantuan, dengan menominalkan dana yang akan diberikan.
News Feed
Kominfo Makassar Tingkatkan Kapasitas OPD Lewat Bimtek Arsitektur SPBE
23 Oktober 2025 19:40
Kurang dari 24 Jam, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Curanmor di Bontocani Bone
23 Oktober 2025 17:54
13.224 PPPK Kemenag Dilantik, Termuda Usia 20 Tahunan
23 Oktober 2025 17:47
