SINJAI - Pemerintah Kabupaten Sinjai menggumumkan kasus perdana virus Corona (Covid-19). Ada tujuh orang yang dinyatakan positif.
Dari tujuh orang tersebut, 6 diantaranya merupakan santri yang baru saja pulang dari pesantren Al Fatah Temboro, Magetan, Jawa Timur.
Para santri ini sempat lolos rapid test saat tiba di Bandara Sultan Hasanuddin. Mereka dinyatakan negatif saat diperiksa.
Namun setelah mereka tiba di Sinjai pekan lalu, dua di antaranya ternyata positif. Petugas kemudian memeriksa teman-temannya dan hasilnya positif corona.
"Berdasarkan hasil SWAB yang keluar, enam santri ini dinyatakan positif Covid-19," kata Bupati Sinjai, Andi Seto Gadista Asapa, Jumat (1/5/2020).
Saat ini, petugas kesehatan tengah melakukan penjemputan kepada pasien untuk dilakukan isolasi.
Pemerintah Kabupaten Sinjai menyiapkan gedung Hotel Sinjai sebagai tempat isolasi selain Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sinjai.
BERITA TERKAIT
-
Timsar Brimob Bone Lakukan Pencarian Terhadap Nelayan Hilang di Sinjai
-
Eks DPRD Sinjai: Kematangan IAS Bisa Dorong Kemajuan Sulsel
-
8 Pandangan WHO Terhadap Situasi Covid Saat Ini
-
Setelah Mempertimbangkan Kategori Covid sebagai Flu Biasa, Kini Jepang Terapkan Aturan Tidak Wajib Masker
-
Penjual Batagor di Sinjai Ditemukan Meninggal Dunia di Rumah Kontrakannya