Ulfa
Ulfa

Minggu, 22 Maret 2020 19:06

FOTO/IST.
FOTO/IST.

Andrea Dian Positif Corona, Sang Suami Tulis Pesan Haru

Andrea Dian kini harus menjalani isolasi dan perawatan di rumah sakit usai positif virus corona (Covid-19).

BUKAMATA - Andrea Dian kini harus menjalani isolasi dan perawatan di rumah sakit usai positif virus corona (Covid-19).

Menyikapi hal tersebut, sang suami, Ganindra Bimo mengatakan, ini adalah ujian baru di delapan tahun pernikahannya.

“Ga mudah memang kita berdua menempuh perjalanan tahun ke 8 ini . Banyak skali suka duka kita berdua laluin bersama , sampe ke titik ini ... Dan sekarang, Tuhan beri kamu 1 ujian baru," tulis Ganindra Bimo.

"Ujian yang mungkin banyak orang atau bahkan aku pun ga siap & ga sanggup untuk ngejalaninnya. Tapi Tuhan taro kamu d situasi ini, kenapa? Karna Tuhan tau kamu bisa jadi terang dimanapun kamu berada & karna kamu kuat ! SANGAT KUAT BAHKAN!" sambungnya.

Dia juga berjanji dirinya akan selalu ada untuk sang istri setiap hari selama 24 jam.

“Inget, ada aku di hidupmu 24/7 ! Blom lagi sejuta temen2 kamu yg juga sayang n cinta kamu bgt. Dan pstinya S E L A L U ada Tuhan yg mendampingi stiap langkah & nafasmu. So... jgn pernah sedetik pun kamu menyerah & merasa sndiri. We r here for u baby!”

Di akhir tulisanya, Ganindra menguatkan dan memotivasi sang istri. Ia yakin Andrea Dian dapat melewati masa sakitnya, dan kembali sehat.

"So jgn pernah sedetik pun kamu menyerah & merasa sndiri. We r here for u baby! OK! tugas kamu skrg adalah focus ke pemulihan kesehatanmu & slalu percaya, KAMU AKAN KEMBALI KE SINI JAUH LEBIH KUAT & LEBIH HEBAT DARI Sebelumnya!," pungkasnya.

 

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
#Virus Corona #Andrea Dian

Berita Populer