MAKASSAR, BUKAMATANEWS — Sebuah warung makan di Jalan Batu Putih, Makassar, menjadi sasaran aksi penipuan menggunakan uang palsu. Kejadian itu menimpa Warung Sop & Nasi Batu Putih pada Selasa siang (9/12/2025) dan baru disadari setelah transaksi berlangsung.
Salah seorang karyawan warung menceritakan bahwa insiden tersebut bermula saat ia hendak memberikan uang kembalian kepada pengunjung. Ketika mengambil lembar pecahan Rp20.000 dari laci, ia melihat ada kejanggalan pada tekstur dan warna uang tersebut.
“Saya perhatikan lebih dekat, ternyata betul itu uang palsu,” ujarnya dengan nada kecewa.
Karyawan dan pemilik warung mengaku tidak mengetahui identitas pelaku, sebab pengunjung yang diduga menggunakan uang palsu itu langsung pergi setelah melakukan pembayaran. Pihak warung berharap kejadian ini menjadi perhatian masyarakat dan pedagang lainnya agar lebih waspada terhadap peredaran uang palsu, terutama pada jam-jam ramai pengunjung.
Hingga kini belum diketahui apakah kasus ini telah dilaporkan ke pihak berwajib. Namun, warga sekitar mengimbau pedagang di wilayah tersebut untuk memeriksa setiap uang yang diterima guna mencegah insiden serupa terulang.
TAG
BERITA TERKAIT
-
Didakwa Menyuruh Cetak Uang Palsu, Annar Sampetoding Dituntut 8 Tahun Penjara
-
Top Up Dana Pakai Uang Palsu, Dua Wanita di Gowa Diamankan Polisi
-
Belanjakan Uang Palsu Puluhan Juta di Mall, Wanita di Jaksel Ditangkap Polisi
-
Temuan Uang Palsu Menurun di Tahun 2024, Begini Cara Mengenali Keaslian Rupiah
-
BI Buka Suara Soal Temuan Sertifikat Palsu Rp 700 Triliun di UIN Makassar