Redaksi : Minggu, 20 Juli 2025 01:28
Fatmawati Rusdi

BUKAMATANEWS - Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, memberikan ucapan selamat atas terpilihnya Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) periode 2025–2030.

Ucapan itu disampaikan langsung melalui akun media sosial pribadinya, yang kemudian menyita perhatian publik.

"Selamat atas terpilihnya Mas Kaesang sebagai Ketua PSI 2025–2030," tulis Fatmawati dalam unggahan Instagram pribadinya pada Kamis (17/7/2025).

Ucapan tersebut menjadi sorotan, mengingat sebelumnya Fatmawati Rusdi dikabarkan telah mengundurkan diri dari Partai NasDem.

Langkah politiknya itu memicu spekulasi kuat bahwa ia akan bergabung dengan PSI, partai yang kini dinakhodai oleh putra bungsu Presiden Joko Widodo tersebut.

Meski belum ada pernyataan resmi mengenai kepindahan politiknya, gestur dukungan terbuka kepada Kaesang dinilai sebagai sinyal kuat arah politik baru Fatmawati atas terpilihnya sebagai Wakil Gubernur Sulsel mendampingi Gubernur .

Pengamat politik menilai, masuknya figur seperti Fatmawati Rusdi ke dalam PSI dapat memperkuat posisi partai tersebut di kawasan timur Indonesia, khususnya Sulawesi Selatan, yang selama ini menjadi lumbung suara bagi beberapa partai besar nasional.

Sementara itu, Kaesang Pangarep baru saja diumumkan secara resmi sebagai Ketua Umum PSI dalam kongres luar biasa partai tersebut. Keputusan ini mempertegas konsolidasi internal partai muda tersebut sekaligus membuka babak baru kepemimpinan yang lebih segar dan berani.

Publik kini menanti kepastian langkah politik Fatmawati Rusdi selanjutnya—akankah benar-benar bergabung dengan PSI dan memperkuat barisan partai tersebut di level daerah?