Dewi Yuliani
Dewi Yuliani

Senin, 27 Mei 2024 19:43

Phinisi Point Makassar dengan bangga mempersembahkan Festival Bakmi Tirta Lie’s.
Phinisi Point Makassar dengan bangga mempersembahkan Festival Bakmi Tirta Lie’s.

Nikmati Lezatnya Bakmie dari Berbagai Kota Indonesia di Festival Bakmi Tirta Lie’s 2024

Festival Bakmi Tirta Lie’s juga menyediakan tenant halal yang tidak kalah banyak dan lezat. Tidak perlu khawatir untuk area Halal dan Non-Halal, sudah dipisahkan dan sudah pasti aman.

MAKASSAR, BUKAMATA - Phinisi Point Makassar dengan bangga mempersembahkan Festival Bakmi Tirta Lie’s, sebuah festival bakmi yang menghadirkan berbagai variasi bakmi dari Jakarta, Bandung, Surabaya, Pontianak, Yogyakarta, Bali, Medan, Lampung, Singkawang dan kota lainnya, yang tentunya sudah approved by Tirta Lie’s. Festival ini diadakan 23 Mei hingga 2 Juni 2024, di Phinisi Point Makassar.

Festival Bakmi Tirta Lie’s mengumpulkan puluhan penjual bakmi terbaik dari berbagai kota di Indonesia yang siap memanjakan lidah Anda dengan beragam cita rasa unik. Pengunjung juga berkesempatan untuk mencoba makanan lainnya yang tidak kalah enak dari bakmi dan tentunya semua tenant yang ada berasal dari luar Kota Makassar.

Pada hari pertama Festival Bakmi Tirta Lie’s, banyak pengunjung yang berdatangan untuk mencoba berbagai makanan yang tersedia. Terlihat jelas antusias warga Makassar untuk festival ini sangat baik.

Festival Bakmi Tirta Lie’s juga menyediakan tenant halal yang tidak kalah banyak dan lezat. Tidak perlu khawatir untuk area Halal dan Non-Halal, sudah dipisahkan dan sudah pasti aman.

Festival ini akan berlangsung selama 11 hari hingga tanggal 2 Juni 2024. Untuk warga Makassar, jangan sampai terlewatkan. (*)

 

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
#Phinisi Point #Festival Bakmi Tirta Lie’s #Makanan halal

Berita Populer