BUKAMATA, MAKASSAR - Walikota Makassar mengumumkan pejabat Pemkot Makassar yang memiliki kinerja terbaik sepanjang tahun 2023.
Perangkat Daerah (OPD) yang didaulat sebagai pejabat berkinerja terbaik, diantaranya And Zulistua Ekayanti, Kepala Dinas Pariwisata Mohammad Roem, Kepala Badan Pendapatan Daerah Firman Hamid Pagarra, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Hasanuddin, dan Kepala Dinas Ketenagakerjaan Nielma Palamba.
Danny mengatakan, penilaian dengan kinerja terbaik berdasarkan hasil atau nilai sasaran kinerja pegawai (SKP) serta hasil job fit yang dilakukan beberapa bulan lalu.
"Ini hasil penilaian saya dan penilaian pansel job fit,"katanya dalam kegiatan Refleksi Akhir Tahun yang berlangsung di Hotel Four Point by Sheraton Makassar, Rabu (27/12/2023).
Selain itu, lanjut dia, ada lima pejabat Organisasi Kriteria pejabat terbaik diberikan atas pertimbangan loyalitas kerja. Ada enam indikatornya, antara lain kinerja, kolaborasi, loyalitas dan beberapa indikator lainnya.
"Biar bukan waktu kerja dia kerja, meskipun bukan urusannya dia bantu yang lain," jelasnya.
Salah satu pejabat berkinerja baik ini akan ditunjuk sebagai Pelaksana tugas (Plt) Sekretaris Daerah. Kendati demikian, pejabat diluar itu juga punya potensi untuk ditunjuk sebagai Plt Sekda.
"Tidak mutlak (yang berkinerja baik) salah satunya kriterianya senioritas, ada orang bisa mengompakkan dia punya organisasi," katanya.
Sebagaimana diketahui, masa jabatan M Ansar sebagai Plt Sekda akan berakhir 31 Desember.
"Calon sekda kita tunjuk diantara yang terbaik ini," beber Danny.
Terkait waktunya, penunjukan Plt Sekda akan dilakukan lima hari setelah berakhirnya masa jabatan M Ansar.
"Setelah pak sekda selesai lima hari setelah itu diusulkan. Kita akan pilih yang terbaik dari yang terbaik," ujarnya.
BERITA TERKAIT
-
OPD Teken Perjanjian Kinerja 2026, Munafri Tekankan Perencanaan Presisi dan Kolaborasi
-
Wali Kota Munafri & Ketua TP PKK, Dampingi Wamendukbangga Tinjau Kampung KB dan Program Gizi di Makassar
-
Percepatan RPJMD Makassar 2025–2029, Pemkot Makassar Mulai Panaskan Mesin Pembangunan 2027
-
Puluhan Tahun Berdiri Diatas Trotoar, Pemkot Makassar Tertibkan 19 Lapak PKL di Jalan Sultan Alauddin
-
Pemkot Makassar Revitalisasi Tiga Terminal, Siapkan Transportasi Terintegrasi