BUKAMATA - Seorang oknum Wakil Bupati digerebek bersama wanita bukan pasangan suami istri saat pihak kepolisian melakukan operasi prostitusi di sebuah hotel
Wakil Bupati yang diketahui bernama Sulaiman itu diamankan di Hotel Premiere, Kota Pekanbaru, Riau, Jumat, (26/5/2023) bersama wanita yang diduga anak buahnya sendiri.
"Ya, benar (Wabup Rohil) tadi malam kami amankan Sulaiman dengan seorang wanita yang bukan istrinya di kamar hotel. Kami lagi operasi hunting, ketemu sama itu di dalam kamar salah satu hotel," ujar Direktur Reskrimum Polda Riau Kombes Asep Darmawan, Jumat (26/5/2023).
Kombes Asep menjelaskan jajarannya tidak sengaja memergoki Wakil Bupati Rohil Sulaiman. Setelah memeriksa keduanya. Asep pun memastikan mereka bukan pasangan suami istri. Namun belum diketahui soal alasan keduanya menginap di sana.
"Sudah kita amankan. Yang jelas keduanya bukan pasangan suami istri, nanti detail disampaikan oleh Kabid Humas ya," ucap Kombes Asep.
BERITA TERKAIT
-
Berduaan di Dalam Kamar, Sepasang Muda Mudi di Bone Digerebek Warga
-
Polisi Gerebek Judi Sabung Ayam di Turatea, Dua Pelaku Diamankan
-
Digerebek Karena Diduga Berbuat Asusila dengan Janda, Ini Kata Oknum Ketua KPU Lutra
-
Jabat Kepala Bagian, Sosok Wanita Teman Sekamar Wabup Rokan Hilir
-
Pesta Miras di Pantai 50 Pemuda Digerebek Polrestabes Makassar