Redaksi
Redaksi

Senin, 05 Desember 2022 16:29

Tuntut Pembangunan Stadion Mattoangin, Massa di Kantor Gubernur Sulsel Ricuh

Tuntut Pembangunan Stadion Mattoangin, Massa di Kantor Gubernur Sulsel Ricuh

Emosi massa yang tak terkendali membuat mereka berhasil masuk ke loby kantor Gubernur. Kericuhan pun tak terhidarkan.

MAKASSAR, BUKAMATA - Puluhan massa aksi yang menuntut pembangunan Stadion Mattoangin menggeruduk kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Senin siang (5/12/2022).

Emosi massa yang tak terkendali membuat mereka berhasil masuk ke loby kantor Gubernur. Kericuhan pun tak terhidarkan.

Dalam video amatir yang dilihat, tampak puluhan massa aksi sudah berada di loby kantor Gubernur Sulsel. Mereka membawa sejumlah alat peraga ke ruangan.

Massa aksi terus berteriak di dalam loby. Bahkan beberapa benda.

Puluhan aparat dari Satpol PP yang sudah berada di dalam loby tak bisa berbuat apa, setelah massa aksi berhasil masuk ke gedung orang nomor satu di Sulsel itu.

Tidak ada gesekan antara massa dengan petugas. Massa hanya masuk ke loby untuk bertemu dengan Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

Hingga kini belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait atas insiden itu.

Diketahui, terdapat dua poin tuntutan massa aksi terkait pembangunan Stadion Mattoangin, Makassar. Dua poin itu di antaranya sebagai berikut:

1. Menagih janji bapak gubernur sulsel yang mau membangun stadion.

2. Meminta dengan berbesar hati kepada bapak Gubernur Sulsel untuk mundur dari jabatan nya karena kami anggap sudah tak lagi mendengar keluhan dan jeritan masyarakat nya dan terkesan tidak ikhlas memimpin.

Penulis : Abdul Mugni
#Stadion Mattoanging #Andi Sudirman Sulaiman