Hikmah
Hikmah

Sabtu, 15 Oktober 2022 16:49

Dispar-PHRI Gelar MICE Expo, 38 Hotel se Kota Makassar Terlibat

Dispar-PHRI Gelar MICE Expo, 38 Hotel se Kota Makassar Terlibat

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem mengatakan hari ini industri pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Makassar terus bergeliat hal ini bisa dilihat dari beberapa event yang sedang berlangsung di tempat ini di waktu yang bersamaan.

MAKASSAR,BUKAMATA - Dinas Pariwisata Kota Makassar bersama Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) menggelar MICE EXPO 2022. Sabtu, (15/10/2022). Pameran tersebut melibatkan sebanyak 38 hotel di Kota Makassar

Pembukaan MICE EXPO 2022 dihadiri oleh beberapa tamu seperti Ketua PHRI Sulsel Anggiat Sinaga, Ketua PHRI Kota Makassar Kwandi Salim, Ketua IHGMA I Gede Arya Pering Arimbawa, Perwakilan Dekranasda Kota Makassar Fatma Yusuf Ismail dan para General Manager Hotel se-Kota Makassar.

Dalam sambutannya ketua PHRI Sulsel, mengapresiasi acara MICE EXPO 2022 yang digagas oleh Dinas Pariwisata Kota Makassar karena berhasil menggandeng 38 hotel se-Kota Makassar yang sangat antusias hadir dan berpartisipasi dalam acara ini.

"Acara ini merupakan wadah bagi hotel di Kota Makassar untuk mendekatkan diri kepada Masyarakat Kota Makassar dengan strateginya masing-masing," kata Anggiat

MICE EXPO 2022 adalah salah satu strategi Dinas Pariwisata Kota Makassar untuk membantu para industri hotel untuk bisa mendekatkan jarak ke calon customer sehingga adanya peningkatan pergerakan ekonomi di Kota Makassar khususnya di Industri Pariwisata ini.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem mengatakan hari ini industri pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Makassar terus bergeliat hal ini bisa dilihat dari beberapa event yang sedang berlangsung di tempat ini di waktu yang bersamaan.

Di kesempatan ini Kepala Dinas pariwisata Kota Makassar menyampaikan bahwa untuk tahun depan di tahun 2023, pemerintah pusat telah mencanangkan target nasional untuk perputaran wisata nusantara sebesar 1,4 milyar dimana target ini naik 100% dari total target di tahun ini yaitu 700 Juta rupiah.

"Kami mengajak industri pariwisata untuk mempersipkan program-program yang dapat membantu pergerakan ekonomi di Kota Makassar tahun depan," jelasnya.

Muhammad Roem juga mengapresiasi Hotel-hotel yang telah ikut berpartisipasi dalam menyukseskan acara MICE EXPO ini semoga dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk semua pihak terkhusus bisnis perhotelan agar terus berkomitmen untuk terus memajukan pariwisata di Kota Makassar.

#dispar makassar