Satu Dekade, Aerotel Smile Gelar 10 Kegiatan Sosial dan Fun Walk Gratis
"Jadi diacara fun walk nanti, kami 100 persen tidak ada biaya registrasi, semua ini dilaksanakan untuk menghibur masyarakat, "kata Yuni.
MAKASSAR, BUKAMATA - Memperingati hari jadinya yang ke 10 tahun atau satu dekade, Aerotel Smile menggelar 10 kegiatan sosial.

Adapun kegiatan sosial yang digelar di antaranya, baksos rumah ibadah, baksos tempat wisata, berbagi makanan di jalanan, donor darah, coffee morning dengan instansi pemerintah, kunjungan panti asuhan dan puncak perayaan 18 September mendatang bakal digelae Fun Walk Gratis.
"Jadi diacara fun walk nanti, kami 100 persen tidak ada biaya registrasi, semua ini dilaksanakan untuk menghibur masyarakat. Dan berbagi hadiah menarik bersama masyarakat, " kata General Manager Aerotel Smile Yuni Wardiyanti dalam konferensi pers yang digelar di Aerotel Smile, Kamis (1/8/2022).
Yuni menjelaskan pihak hotel menyediakan kuota peserta Fun walk sebanyak 1.000 orang dan 100 peserta pertama akan mendapatkan T-shirt gratis sedangkan seluruh peserta akan mendapatkan kupon undian agar berkesempatan mendapatkan berbagai hadiah doorprize seperti, sepeda listrik, LED TV, kepingan emas, hingga vocher mrnginap di Aerotel Smile dan Sheraton Hotel.
Yuni menjelaskan, peserta Fun Walk akan start dan finish dipelataran Aerotel Smile, Jl Muchtar Lutif No 38, Kota Makassar.
"Selain Funwalk dan berbagai doorprize menarik, akan dimeriahkan juga dengan *Zumba & Body Fighter* bersama Zin Rizka dan Coach Dedy. Dan *music performance* dari jebolan ajang pencarian bakat seperti, Hera KDI, Awan DA, Yuni DMD, dan masih banyak acara seru lainnya, "jelas Yuni
News Feed
Singara Bulang Pertunjukan Seni dan Budaya Indonesia di HUT 418 Makassar
09 November 2025 09:29
Pesta Siaga SIT Ar-Rahmah 2025: Membangun Karakter Pemimpin Cilik Lewat Kegembiraan Berkemah
09 November 2025 06:38
Dari Makassar ke Jambi: 6 Hari Hilangnya Balita Bilqis Akhirnya Terungkap
09 November 2025 06:33
Berita Populer
09 November 2025 06:38
09 November 2025 06:33
09 November 2025 06:58
09 November 2025 09:29
Munafri - Aliyah Berbagi Bantuan Pendidikan hingga Penghargaan di Upacara HUT Kota Makassar ke-418
09 November 2025 16:51
