BUKAMATA – Samsung resmi menjual secara flash sale di Indonesia smartphone Galaxy M series terbaru tipe Galaxy M22, Senin (27/9/2021).
Selama flash sale, Samsung Galaxy M22 dijual dengan harga khusus, yakni Rp 2.599.000 dari harga resmi di pasaran yakni Rp 2.799.000.
Terdapat 3 pilihan warna pada Samsung Galaxy M22 yakni, yakni Light Blue, Black, dan White.
Dilansir Bukamata melalui laman GSM Arena, Samsung Galaxy M22 dijual secara flash Sale hingga 3 Oktober 2021.
Diketahui, ponsel ini dirilis secara resmi pada 23 September 2021. Ponsel ini merupakan jenis ponsel yang menyasar segmen kelas menengah. Adapun fitur andalannya berupa kapasitas baterai jumbo 5.000 mAh, serta dukungan Fast Charging 25 watt.
Samsung Galaxy M22 mengusung layar Super AMOLED 6,4 inci dengan resolusi HD Plus. Pada bagian atas layar, terdapat poni (notch) bergaya Infinity-U yang memuat kamera selfie 13 MP.
Layar Galaxy M22 juga sudah mendukung refresh rate 90 Hz. Pada bagian punggung Galaxy M22 terdapat empat kamera yang dimuat dalam modul berbentuk persegi.
Konfigurasinya terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera macro 2 MP, dan kamera depth sensor 2 MP.
Samsung Galaxy M22 ditenagai chipset MediaTek Helio G80 yang dipadukan dengan RAM 6 GB dan kapasitas penyimpanan 128 GB yang masih bisa diperluas dengan microSD hingga kapasitas 1 TB.
Spesifikasi lainnya mencakup NFC, Fingerprint Scanner (side-mounted), speaker Dolby Atmos, serta OS Android 11 dengan antarmuka One UI Core 3.1.
BERITA TERKAIT
-
Tuntut Kenaikan Gaji, 8000 Lebih Buruh Samsung Mogok Kerja Hari Ini
-
Samsung Bagikan Tips Produktif dengan Galaxy A15, Simak Caranya!
-
Samsung Perkenalkan Galaxy A15, Smartphone Rp2 Jutaan dengan Layar Super AMOLED dan NFC
-
Mantan Pejabat Samsung Jadi Buronan di Korsel Karena Curi Teknologi Cip Lalu Dijual ke China
-
Main Lokapala Makin Gacor dengan Samsung Galaxy A34 5G