JENEPONTO, BUKAMATA - Senin, 13 September 2021. Dini hari, jarum jam menunjukkan sekitar pukul 01.20 Wita, ketika api membesar membakar rumah di Dusun Rappo-Rappo, Desa Arpal, Kecamatan Arungkeke, Kabupaten Jeneponto, Sulsel.
Ada dua rumah panggung yang ludes dilalap si jago merah itu. Masing-masing milik Hakim (48) dan Ma'do (60). Keduanya adalah petani setempat.
Plt Kapolsek Arungkeke, AKP Muh Adam menyampaikan, api diduga berasal dari rumah Hakim, kemudian menjalar ke rumah Ma'do yang ada di sampingnya.
Di kolong rumah Hakim terdapat banyak sampah, termasuk makanan sapi yang sudah kering. Sehingga dugaan sementara kata AKP Muh Adam, kemungkinan besar sampah-sampah di kolong rumah itu, terbakar oleh rokok, sehingga menimbulkan kobaran api.
Akibat kebakaran, kedua korban diperkirakan merugi hingga ratusan juta rupiah. Hakim diperkirakan merugi hingga Rp143 juta. Selain rumah panggungnya yang bernilai Rp50 juta, korban Hakim juga kehilangan 8 ekor sapi senilai Rp90 juta, juga 3 ekor kambing senilai Rp3 juta.
Sedangkan Ma'do diperkirakan merugi hingga Rp64 juta. Antara lain, rumah panggung senilai Rp50 juta, juga satu ekor kuda senilai Rp14 juta.
Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 02.15 Wita. Itu setelah 3 unit Pemadam Kebakaran (Damkar) milik Pemkab Jeneponto memadamkan api dibantu oleh warga sekitar.
Penulis: Samsul
BERITA TERKAIT
-
Ditinggal Saat Masak Pagi, Rumah di Jeneponto Rata Tanah Dilalap Si Jago Merah
-
Bertambah Korban Meninggal di Jeneponto, Kebakaran Terjadi Akibat Korsleting Listrik
-
Rumah Panggung di Jeneponto Terbakar, Satu Korban Tewas
-
Enam Tewas, Tim Labfor Polda Sulsel Olah TKP di Lokasi Kebakaran
-
Sebelum Tewas, Para Korban Melambai dari Atas Rumah Panggung yang Terbakar