MAKASSAR, BUKAMATA - Jumat, 9 April 2021. Jarum jam sekira pukul 20.45 Wita, ketika Resmob Polsek Rappocini, tiba di halaman Masjid Da'watul Khaer, Jl Rappocini, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.
Seorang pria bersweater biru, tampak babak belur. Wajahnya lebam-lebam. Gemuk oleh pukulan warga yang memergokinya tengah mencuri sepeda motor. Dia adalah Anto (36).
Dia diamankan usai mencuri sepeda motor milik Wahyuni Sani. Saat itu, korban memarkir sepeda motornya di pelataran masjid, lalu mengantarkan barang dengan menggunakan mobil.
Saat itulah pelaku beraksi. Dia membuka kunci stang motor korban. Lalu dengan menggunakan kunci yang dia bawa dari rumah, sepeda motor korban dia larikan. Namun keburu ditangkap warga.
Untung, Anggota Resmob Polsek Rappocini yang dipimpin Panit 2 Reskrim Ipda Ahmad S Hajar, cepat tiba di lokasi dan mengamankan dan mengevakuasi buruh harian itu dari kerumunan warga yang geram.
Anggota turut mengamankan barang bukti sepeda motor Yamaha Mio Soul hijau hasil kejahatan.
Selanjutnya pelaku dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara guna mendapatkan perawatan medis akibat dimassa oleh warga sekitar TKP.
Setelah mendapatkan perawatan medis, anggota membawa pelaku ke Mako Polsek Rappocini guna diinterogasi. Hasilnya, pelaku mengakui perbuatannya.
Penulis: Noer
TAG
BERITA TERKAIT
-
Kurang dari 24 Jam, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Curanmor di Bontocani Bone
-
Polisi Tangkap Sopir Asal Sidrap, Pelaku Curi Motor di Bone
-
Residivis Kembali Dibekuk Polisi Usai Curi Motor di Paotere Makassar
-
Dua Pelajar di Makassar Terlibat Kasus Curanmor
-
Makassar Tidak Aman? Ini Respons Tegas Polrestabes atas Ledakan Kriminalitas Sepekan Terakhir