Ulfa
Ulfa

Selasa, 16 Maret 2021 18:06

Beli Ganja via Instagram, Remaja di Makassar Ditangkap Polisi

Beli Ganja via Instagram, Remaja di Makassar Ditangkap Polisi

JD mengakui Ganja jenis sintetis tersebut didapatkan sebagai upah dari hasil endorse akun penjualan ganja sintetis di medsos Instagram.

MAKASSAR, BUKAMATA - Tim Penikam Polrestabes Makassar berhasil mengamankan terduga pelaku penyalahgunaan narkotika jenis ganja sintetis, Senin (15/3/2021).

Pria tersebut berinsial JD (17), warga Jalan Maccini Gusung, Kota Makassar. Dia amankan bersama dua barang bukti berupa bungkus kecil ganja jenis sintetis.

Kasubbag Humas Polrestabes Makassar Kompol Edhy Supriadi mengungkapkan, Tim Penikam melaksanakan patrol rutin melewati Jalan Maccini Gusung dan melakukang pemeriksaan kepada sekumpulan remaja.

“Pada saat melaksanakan patrol Tim Penikam mendapati sekumpulan remaja, melihat gerak gerik mencurigakan dilakukan pemeriksaan dan menemukan bungkusan kecil diduga ganja jenis sintetis disimpan hardcase HP milik JD disembunyikan di dalam saku celana,” kata Edhy.

Saat diinterogasi, JD mengakui ganja jenis sintetis tersebut didapatkan sebagai upah dari hasil endorse akun penjualan ganja sintetis di medsos Instagram.

Selanjutnya pelaku beserta barang bukti digiring ke Satuan Narkoba Polrestabes Makassar untuk diproses lebih lanjut.

 

#narkoba #Ganja