Ririn
Ririn

Minggu, 15 November 2020 07:41

Pendukung Presiden AS Donald Trump melakukan unjuk rasa pada hari Sabtu, 14 November 2020, di Washington. (Foto AP / Julio Cortez)
Pendukung Presiden AS Donald Trump melakukan unjuk rasa pada hari Sabtu, 14 November 2020, di Washington. (Foto AP / Julio Cortez)

"Hentikan Pencurian," Pendukung Trump Berdemo di Washington

Para pendukung Trump terlihat membawa bendera, dan beberapa meneriakkan, "Hentikan pencurian!" dan "Kami adalah para juara."

BUKAMATA - Ribuan pendukung Donald Trump turun ke jalan di Washington pada hari Sabtu untuk memprotes hasil pemilihan yang menurut mereka dinodai kecurangan.

Mereka juga mendukung gugatan hukum Presiden AS saat ini untuk membatalkan kemenangan Joe Biden.

Para pendukung Trump terlihat membawa bendera, dan beberapa meneriakkan, "Hentikan pencurian!" dan "Kami adalah para juara."

Mereka berjalan ke titik berkumpul di Freedom Plaza dekat Gedung Putih dan akan menuju gedung Mahkamah Agung AS.

Iring-iringan mobil Trump kemudian melintas melewati kerumunan dalam perjalanannya dari Gedung Putih ke lapangan golf di Sterling, Virginia.

Para pendukung yang mengibarkan bendera meneriakkan "USA!" dan "Empat tahun lagi!" saat mobil presiden lewat.

Penyelenggara telah memberikan berbagai nama kepada demonstrasi pro-Trump, termasuk Million MAGA March, March for Trump dan Stop the Steal. MAGA adalah akronim dari slogan kampanye Trump "Make America Great Again." Trump telah men-tweet dukungannya.

Sementara itu, Biden semakin memperkuat kemenangannya karena pada hari Jumat hasil dari Edison Research menunjukkan dia memenangkan Georgia, Dengan demikian dia kini memiliki 306 suara Electoral College, jauh lebih dari 270 yang dibutuhkan untuk terpilih sebagai presiden. Sementara Trump sangat tertinggal dengan perolehan 232.

Tapi dengan hasil itu, Trump masih menolak untuk mengakui Biden dan mengklaim bahwa dia ditipu dan pemilihan telah dicuri, tanpa memberikan bukti.

Pejabat pemilu negara bagian telah melaporkan bahwa tidak ada penyimpangan yang serius, dan beberapa gugatan hukumnya telah gagal di pengadilan.

Pengadilan negara bagian Michigan pada hari Jumat menolak permintaan pendukung Trump, dan pengacara untuk kampanye Trump membatalkan gugatan di Arizona.

Selain itu, pejabat keamanan pemilihan federal dikabarkan tidak menemukan bukti bahwa sistem pemungutan suara telah dihapus, hilang atau hasilnya diubah.

Untuk memenangkan masa jabatan kedua, Trump perlu membatalkan kepemimpinan Biden di setidaknya tiga negara bagian, tetapi sejauh ini dia gagal menghasilkan bukti bahwa dia dapat melakukannya di salah satu negara bagian tersebut.

Negara-negara bagian kini memiliki tenggat waktu hingga 8 Desember untuk mengesahkan pemilihan mereka dan memilih pemilih untuk Electoral College, yang secara resmi akan memilih presiden baru pada 14 Desember.

Penolakan Trump untuk menerima kekalahan telah menghentikan transisi resmi. Agen federal yang melepaskan dana untuk presiden terpilih, Administrasi Layanan Umum, belum mengakui kemenangan Biden, dan menolak aksesnya ke ruang kantor dan sumber daya federal.

#Donald Trump #Pemilu AS