PKB Sulsel Berduka, Sekretaris DPW Ahmad Sunnari Wafat
PKB Sulsel sedang berduka. Seorang kadernya, Ahmad Sunnari Rafii Yunus meninggal dunia sore tadi.
MAKASSAR, BUKAMATA - DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulsel berduka. Sekretaris PKB Sulsel, Ahmad Sunnari Rafii Yunus meninggal dunia.
Putra mantan Ketua Umum PB As'adiyah, AGH Prof Dr Rafii Yunus itu, mengembuskan napas terakhirnya di Makassar, Minggu (12/7/2020) sore. Ia meninggalkan seorang istri dan tiga orang anak.
Berita duka tersebut dikabarkan oleh Ketua DPW PKB Sulsel, Azhar Arsyad sesaat lalu.
"Innalillahi wainnailaihi ilaihi rajiun.
DPW PKB Sulsel Berduka. Telah berpulang ke rahmatullah dengan tenang sahabat tercinta kita, Alm. H. Ahmad Sunnari Rafii, sekretaris DPW PKB Sulsel pada hari ini, Ahad, 12 Juli 2020," tulis Azhar.
Menurutnya, semasa hidupnya Sunnari merupakan sosok seorang bapak sekaligus sahabat. Di mata Azhar, Sunnari merupakan orang yang sabar, santun, sederhana dan selalu bersahaja.
"Secara pribadi saya merasa sangat kehilangan. Semoga almarhum mendapat tempat yang layak disisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi ketabahan," demikian Azhar.
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
