
Bentrok Warga di Lutra Pakai Senjata Rakitan
Terjadi bentrokan antar warga di Lutra menggunakan senjata api rakitan.
MASAMBA, BUKAMATA - Jumat, 12 Juni 2020. Jarum jam menunjukkan pukul 17.50 Wita. Terjadi bentrokan antar warga di dua desa, di Luwu Utara, Sulawesi Selatan (Sulsel). Terdengar letusan senjata api rakitan (papporo).

Ada 4 kali dari arah Bamba, Kelurahan Bone-Bone, Kecamatan Bone Bone. Kemudian dibalas oleh Pemuda dari Dusun Kopi-Kopi, Desa Banyu Urip.
Sebuah mobil Avanza warna putih DP 1354 HF, yang melintas dilokasi rusak terkena peluru. Mobil yang dikendarai oleh Lafia (25), mengalami lubang pada pintu depan sebelah kiri dan sandaran kepala pada kursi depan.
Diduga, kerusakan diakibatkan peluru papporo yang nyasar. Beruntung peluru tersebut tak mengenai pengemudi. Kapolsek Bone Bone Harold Kalori, membenarkan adanya insiden tersebut.
Personel kepolisian kata Harold, langsung berupaya membubarkan bentrokan tersebut, dan mengarahkan korban agar secepatnya melaporkan kejadian penembakan tersebut, hingga mengenai mobilnya.
News Feed
Kutuk Pembakaran Quran, Menag:Itu Terorisme dan Ekstrimasi
27 Januari 2023 09:30
Angka Stunting di Takalar Turun 6 Peringkat, Pj Ketua TP PKK : Capaian Menggembirakan
27 Januari 2023 09:15
Strategi Indonesia Lawan 5 Potensi Ketidakpastian Ekonomi Global
27 Januari 2023 08:57
Berita Populer
27 Januari 2023 06:27
27 Januari 2023 07:23
27 Januari 2023 08:57
Cara Luna Maya Menjaga Mood di Tengah Aktivitas yang Padat, Salah Satunya Belajar dari Pengalaman
27 Januari 2023 08:19
27 Januari 2023 09:30