BUKAMATA - Hari itu, pria bernama Imam Maulana berkenalan dengan seroang wanita di media sosial.
Saat kenalan, warga Desa Tanjungkarang, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, itu mengaku sebagai seorang intel Kodim.
Wanita itu rupanya terpikat. Keduanya akhirnya membuat janji untuk bertemu. Lokasi yang dipilih adalah penginapan di Kabupaten Pangandaran.
Singkat cerita, keduanya bertemu di penginapan itu. Di dalam kamar, hanya mereka berdua.
Mereka berbincang layaknya orang sudah lama kenal. Tiba-tiba, Imam mengajak wanita itu untuk berhubungan badan.
Dari insiden itu, hubungan keduanya begitu akrab. Padahal, si wanita sudah punya suami. Bahkan, wanita itu memberikan pinjaman uang sebesar Rp 1,5 juta.
Namun dalam perjalanan, wanita itu mulai curiga, apalagi saat ditanya mengapa tak berdinas, Imam memberikan jawaban yang tak masuk akal.
Rupanya korban tersebut memiliki suami. Hal ini kemudian menjadi bahan bagi Imam untuk melakukan intimidasi terhadap korban.
Si Wanita kemudian menceritakan apa yang dialaminya kepada anggota Intel Polsek Cigugur, kemudian dilakukan koordinasi dengan jajaran Intel Kodim 0613/Ciamis.
Belakangan diketahui, Imam hanya mengaku sebagai anggota Intel. Dia kemudian ditangkap saat diajak bertemu.
"Korban diminta menemui pelaku, akhirnya pada Jumat kemarin, pelaku berhasil kami amankan di sebuah penginapan," kata Komandan Unit Intel Kodim 0613/Ciamis Letda Inf. Tarmuji, dilansir Detikcom, Sabtu (28/3/2020).
Imam juga ternyata mengancam korban akan menyebarkan video hubungan intim bersama dirinya.
"Pelaku mengancam korban akan menyebarkan video mesumnya dan akan dilaporkan ke suaminya," kata Tarmuji.
BERITA TERKAIT
-
Oknum PNS Kepergok Berhubungan Badan di Mobil, Dicambuk 18 Kali
-
Suami Kerja, Wanita Ini Tewas Usai Berhubungan Badan dengan Selingkuhan
-
Kelelahan Saat Bercinta dengan Wanita Panggilan, Pria Ini Tewas di Hotel
-
Pakai Obat Kuat, Pria Ini Tewas Usai Berhubungan Badan di Hotel
-
Istri Syok Pergoki Suami Berhubungan Badan dengan Ibunya