MAKASSAR, BUKAMATANEWS - Pengamanan Internal (Paminal) Propam Polrestabes Makassar masih terus melakukan penyelidikan terkait dugaan upaya atur damai dalam kasus pelecehan seksual yang dilaporkan korban AN (16).
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Arya Perdana mengatakan, saat ini Iptu HN dan satu orang penyidik di unit PPA Polrestabes Makassar sudah diperiksa dan dimintai keterangannya.
"Pihak korban dan pihak (Kanit) PPA kami panggil, Kanitnya sendiri termasuk penyidiknya sudah diperiksa, dua orang diperiksa," ungkap Arya kepada awak media di Mapolrestabes Makassar, Rabu, 12 Maret 2025.
Kata dia, Iptu HN dan satu orang penyidik diperiksa oleh pihak Paminal Propam Polrestabes Makassar, guna mengetahui kebenaran keterangan korban AN tersebut.
"Kita langsung turun, Paminal langsung periksa, kalau sampai terbukti kita akan berikan sanksi, nanti kita liat kesalahannya. Kan ada sidang kode etik dan sidang disiplin," ucap dia.
Sementara, untuk kasus dugaan pelecehan seksual yang dialami AN masih dalam tahap penyelidikan dan pemeriksaan saksi-saksi.
"Kasusnya sendiri masih penyelidikan, awalnya kan laporan ada korban pencabulan, masih pemeriksaan saksi-saksi. Alat bukti masih dikumpulkan, laporannya tahap awal," beber Arya.
Sebelumnya diberitakan, wanita korban dugaan pelecehan seksual berinisial AN (16) di Kota Makassar mengeluhkan kinerja kepolisian usai diduga dipaksa atur damai atas kasusnya.
Berdasarkan informasi, kasus ini awalnya dilaporkan AN dan pihak keluarganya di unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polrestabes Makassar pada 6 Februari 2025.
Dalam kasus ini, AN melaporkan kakek sambungnya lantaran diduga melakukan pelecehan seksual. Selain ke polisi, AN juga melaporkan kasus itu ke UPTD PPA Makassar guna mendapatkan perlindungan.
Seiring kasus itu berjalan, pihak kepolisian akhirnya memanggil AN ke gedung Satreskrim Polrestabes Makassar, pada Selasa, 11 Maret 2025.
Alih-alih mendapatkan informasi perkembangan kasus sesuai harapannya, AN malah diajak atur damai oleh polisi dan dijanjikan akan diberikan uang setelah pelaku membayar.
"Saya dipaksa damai dengan pelaku, pertemuan kemarin. Awalnya itu saya disuruh kesana ke kantor (unit PPA Polrestabes Makassar), setelah itu saya dipanggil sama ibu, kakak saya menghadap," ungkap AN kepada awak media, Rabu, 12 Maret 2025. (*)
BERITA TERKAIT
-
Wali Kota Makassar Apresiasi Polrestabes Ungkap 20 Kilogram Narkotika dan Kasus Penculikan Balqis
-
Bilqis Kembali ke Pelukan Keluarga, Pemkot Makassar Apresiasi Tim Jatanras dan Berikan Penghargaan
-
Pemkot - Polrestabes Makassar Mantapkan Sinergi Wujudkan Kota Aman dan Melayani
-
Balita 4 Tahun Diduga Diculik di Taman Pakui Sayang, Polrestabes Makassar Belum Tetapkan Tersangka
-
Polrestabes Makassar Pecat Anggota yang Mangkir Enam Bulan