Merasa Tak Mirip, Trump Minta Lukisan Dirinya di Gedung DPR Dicopot
26 Maret 2025 10:50
Mengusung tema "Rekam Gerak Kehidupan", Matafest 2024 mengajak peserta untuk menggarap tarian yang merefleksikan aktivitas manusia dalam kehidupan sehari-hari
ENREKANG, BUKAMATANEWS - Massenrempulu Tari Festival (Matafest) 2025 sukses digelar dengan meriah pada 1 Februari 2025 di Gedung 44 Sossok, Kecamatan Anggeraja, Kabupaten Enrekang. Acara tahunan yang diselenggarakan oleh Universitas Lorongdua ini menjadi wadah apresiasi seni tari sekaligus upaya pelestarian budaya di tengah masyarakat.
Mengusung tema "Rekam Gerak Kehidupan", Matafest 2024 mengajak peserta untuk menggarap tarian yang merefleksikan aktivitas manusia dalam kehidupan sehari-hari. "Budaya adalah identitas suku bangsa, dan seni tari menjadi salah satu media pelestarian budaya yang digemari oleh masyarakat, terutama kalangan pemuda dan pelajar," ujar Muh. Ihwaltul Imam, Pimpinan Produksi Matafest 2024.
Lomba tari ini diikuti oleh tiga tingkatan kategori, yaitu SD, SMP, dan SMA. Berikut daftar pemenang:
Juara Tingkat SD: SDN 176 Belajen
Juara Tingkat SMP: Sanggar Seni Sirempunta Balabatu
Juara Tingkat SMA: SMAN 4 Enrekang
Selain juara utama, ada juga penghargaan untuk kategori khusus:
Koreografer Terbaik: SMAN 4 Enrekang, Sanggar Seni Sirempunta Balabatu, SDN 176 Belajen
Penari Terbaik: SMAN 11 Enrekang, Sanggar Seni Sirempunta Balabatu, SDN 174 Pelali
Make Up dan Kostum Terbaik: SMAN 11 Enrekang, SMP DAM Cece, SDN 176 Belajen
Poster Terbaik: SMAN 3 Enrekang, SMP DAM Cece, SDN 176 Belajen
Matafest 2024 terselenggara berkat kerja sama dengan berbagai sponsor swasta. Ke depan, panitia berharap adanya dukungan lebih besar dari pemerintah untuk menjadikan kegiatan ini sebagai wadah positif dalam mengasah mental dan kreativitas generasi muda.
"Kami berharap pemerintah dapat lebih memperhatikan dan mendukung kegiatan seperti ini, karena ini adalah wadah yang sangat baik untuk mengembangkan potensi seni dan budaya di kalangan pemuda," tambah Muh. Ihwaltul Imam.
Matafest 2024 tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga bukti nyata komitmen pelestarian budaya melalui seni tari. Semoga event ini terus berkembang dan menginspirasi generasi muda untuk mencintai dan melestarikan warisan budaya Indonesia.
26 Maret 2025 10:50
26 Maret 2025 10:06
26 Maret 2025 05:29
26 Maret 2025 05:29
26 Maret 2025 10:06
26 Maret 2025 09:37
26 Maret 2025 10:50