Dewi Yuliani
Dewi Yuliani

Senin, 04 November 2024 20:33

Pj Bupati Takalar Setiawan Aswad melakukan peninjauan di UPT SD Negeri 151 Inpres Kalampa, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar, Senin, 4 November 2024.
Pj Bupati Takalar Setiawan Aswad melakukan peninjauan di UPT SD Negeri 151 Inpres Kalampa, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar, Senin, 4 November 2024.

Pj Bupati Takalar Pantau Proses Belajar Mengajar dan Pembangunan Ruang Kelas Baru SDN 151 Inpres Kalampa

Pembangunan ruang kelas baru akan menjadi tempat belajar yang lebih nyaman dan kondusif bagi para siswa-siswi.

TAKALAR, BUKAMATA - Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Takalar, Pj Bupati Takalar Setiawan Aswad melakukan peninjauan di UPT SD Negeri 151 Inpres Kalampa, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar, Senin, 4 November 2024.

Setiawan Aswad dalam kunjungan tersebut juga meninjau secara langsung progres pembangunan ruang kelas baru yang sedang berlangsung di UPT SD Negeri 151 Inpres Kalampa.

Pj Bupati didampingi Kepala Dinas PUTRPKP dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Takalar menyampaikan kepuasannya atas progres pembangunan yang telah dicapai.

Pembangunan ruang kelas baru akan menjadi tempat belajar yang lebih nyaman dan kondusif bagi para siswa-siswi. "Investasi di bidang pendidikan adalah investasi untuk masa depan," tegasnya.

"Saya berharap dengan adanya tambahan ruang kelas baru ini, kualitas belajar mengajar di sekolah ini dapat semakin meningkat dan berkualitas," ujarnya.

Kunjungan ini merupakan bentuk perhatian pemerintah daerah Kabupaten Takalar terhadap peningkatan kualitas pendidikan. (*)

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
#Pemkab Takalar #Setiawan Aswad #Kualitas pendidikan #SDN 151 Inpres Kalampa

Berita Populer