TAKALAR, BUKAMATA - Pj Bupati Takalar, Setiawan Aswad, secara resmi membuka peluncuran Gerakan Edukasi Pangan dan Gizi (GENIUS) di Kabupaten Takalar, yang dipusatkan di Baruga Panrannuang, Senin, 26 Agustus 2024. GENIUS merupakan program Badan Pangan Nasional yang dilaksanakan untuk menangani isu rawan pangan dan gizi serta menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas menjelang generasi emas Tahun 2045.
Khusus Untuk Kabupaten Takalar, terdapat tiga sekolah penerima manfaat. Yaitu SDN 05 Ballo Kelurahan Sombala Bella sebanyak 186 siswa , SD Negeri 7 Tala Kecamatan Pattallassang sebanyak 180 siswa, dan SDN 163 Inpres Bonto Panno Kecamatan Sanrobone sebanyak 128 siswa. Total jumlah penerima manfaat program ini sebanyak 492 siswa.
Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Takalar, Parawangsa, mengungkapkan, tujuan umum dari GENIUS adalah meningkatkan asupan pangan dan gizi siswa SD serta mewaspadai masalah pangan dan gizi di wilayah rentan. Sedangkan tujuan khususnya adalah meningkatkan pengetahuan siswa tentang pangan dan gizi serta memperbaiki status gizi mereka.
Sementara, dalam sambutannya, Pj Bupati Takalar, Setiawan Aswad, menekankan pentingnya konsumsi makanan bergizi.
“Anak cerdas adalah anak yang makannya bergizi. Maka dari itu, mari kita konsumsi makanan bergizi untuk menjadi anak yang cerdas, aktif, dan pintar, semoga dengan acara GENIUS ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kesehatan dan kualitas pendidikan generasi mendatang di Kabupaten Takalar,” ujarnya.
Acara launching ini juga dirangkaikan dengan pemberian susu dan makanan bergizi kepada siswa-siswa dari sekolah percontohan.
Hadir dalam kegiatan ini, perwakilan Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan Provinsi Sulsel, OPD terkait, pengurus TP PKK Kabupaten Takalar, serta Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan Takalar, dan para guru. (*)
BERITA TERKAIT
-
Dikunjungi Mei 2025 Lalu, Gubernur Andi Sudirman Kini Wujudkan Rumah Layak Huni untuk Warga Takalar
-
Disalurkan Mulai Februari 2026, Pemerintah Alokasikan 1,5 Juta Ton Beras SPHP
-
Firdaus Daeng Manye Buka Kemah Bakti Pramuka Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Takalar Tahun 2025
-
Berhasil Turunkan Stunting Hingga 11,4 Persen, Pemkab Takalar Terima Penghargaan Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga
-
Annangkasi Kampong Menggema di Pattallassang Takalar, Kolaborasi Warga–Pemerintah Hadirkan Perubahan Nyata