BUKAMATA - Mendekati libur Lebaran 2024 yang diprediksi akan berlangsung di tengah musim penghujan, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) telah melakukan langkah antisipasi untuk memastikan keamanan wisatawan selama liburan.
Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kemenparekraf, Hariyanto, menyatakan bahwa pihaknya telah bekerja sama dengan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk memetakan daerah yang diprediksi akan mengalami curah hujan sedang hingga tinggi.
"Misalnya Kalimantan Tengah dan Kalimantan Barat ini berpotensi hujan sedang hingga tinggi ada tentunya ada potensi bencana turunan seperti banjir, longsor dan seterusnya," kata Hariyanto.
Kemenparekraf telah menyediakan platform Sistem Informasi Pariwisata Nasional (Sisparnas) yang menyediakan data cuaca real-time yang telah dikoordinasikan dengan BMKG. Selain itu, terdapat juga data kebencanaan yang telah terkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Melalui platform ini, wisatawan akan dapat dengan mudah memantau kondisi alam dan potensi kebencanaan, sehingga dapat menyesuaikan destinasi wisata yang aman untuk dikunjungi selama libur Lebaran.
"Ini antisipasi yang kami lakukan agar libur Lebaran bisa nyaman sesuai harapan," tambahnya.
Dengan langkah-langkah ini, diharapkan wisatawan dapat menikmati liburan Lebaran dengan aman dan nyaman meskipun berlangsung di tengah musim penghujan.
TAG
BERITA TERKAIT
-
Belajar Mitigasi Bencana, Santri PPM Al-Fityan Gowa Kunjungi BMKG
-
Polda Sulsel Hentikan Penyelidikan Kasus Penyebaran Konten Pornografi Rektor UNM Non Aktif Prof Karta Jayadi
-
Peringatan Isra' Mi'raj, Bupati Irwan Bachri Syam Ingatkan Kewajiban Salat Lima Waktu
-
Viral! Video Biduan Berbaju Seksi Joget di Panggung Peringatan Isra' Mi'raj
-
Badan Pesawat ATR-400 yang Hilang Kontak di Maros Ditemukan di Puncak Bulusaraung